Spesies Kelelawar Bertelinga Kuning! Berikut 5 Fakta Unik Honduran White Bat

Kelelawar putih Honduras. Foto: Ilustrasi/ fran sinatra/ ai creator/ koranrb.id--

BENGKULU, KORANRB.ID- Honduran white bat mempunyai keunikan yang terletak pada penampilannya terlihat lucu dan menggemaskan. 

Hal tersebut dikarenakan tubuh kelelawar ini berbentuk bulat dan ditutupi bulu berwarna putih. 

Honduran white bat mempunyai ukuran tubuh mini, maka membuatnya masuk dalam daftar spesies kelelawar terkecil di dunia.

BACA JUGA:Salah Satu Hewan Terbesar Tak Bisa Terbang! Berikut 5 Fakta Unik Burung Emu

Populasi kelelawar ini terancam, karena sering menjadi target buruan hewan predator buas di alam liar.

Telah dirangkum koranrb.id dan dilansir dari Animalia dan Animaldiversity, berikut 5 fakta unik honduran white bat, adalah:.

1. Habitat asli honduran white bat

BACA JUGA:Kembali dari Kematian! Berikut 5 Fakta Unik Burung Takahe, Sempat Dianggap Punah

Adapun populasi dari honduran white bat dapat ditemukan di empat negara berada di kawasan Amerika Tengah yaitu Honduras, Panama, Nikaragua dan Kosta Rika. 

Dikutip dari Animalia, adapaun jenis kelelawar ini lebih suka hidup di wilayah hutan cemara dan hutan sekunder, karena menyediakan banyak pasokan makanan. 

BACA JUGA:Nuri Tak Bisa Terbang! Berikut 5 Fakta Unik Kakapo, Burung Endemik Selandia Baru yang Terancam Punah

Kelelawar putih Honduras  ini sering terlihat bertengger di atas dahan-dahan pohon berdaun lebat.

Honduran white bat termasuk hewan herbivora mengonsumsi berbagai jenis buah-buahan, untuk bertahan hidup.

Tetapi, makanan paling favorit dari honduran white bat adalah buah ara.  

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan