“Untuk pengumuman bukan ditunda, hanya saja masih menunggu pengumuman dari provinsi,” jelas Deby.
Sementara itu Kepala Badan Kesbangpol BS Arjo Arifin menambahkan, jadwal pengumuman anggota Paskibraka terpilih BS dilakukan secepat mungkin. Ada 40 nama untuk mengisi formasi Paskibraka BS untuk pengibaran sang merah putih pada 17 Agustus 2023.
“Selain diumumkan di kantor (Kesbangpol) nanti diumumkan juga di aplikasi anak-anak (Paskibraka terpilih),” ujar Arjo.(tek)