Kabarnya Maarten Paes Dapat US Green Card, Pasti Bela Timnas Indonesia

Minggu 10 Mar 2024 - 00:31 WIB
Reporter : Patris Muwardi
Editor : Patris Muwardi

‘’Belum bisa membuat paspor Indonesia dan pengambilan sumpah WNI," kata Endri.

Sementara itu pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong tak memanggil Maarten Paes, saat Timnas berhadapan Vietnam pada laga ketiga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, pada Kamis 21 Maret mendatang.

Sementara untuk Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, dan Nathan Tjoe-A-On, dipanggil untuk membela tim Merah Putih.

Dari ketiga pemain di atas yang akan datang ke Indonesia, hanya Nathan Tjoe-A-On yang tinggal mengambil sumpah WNI. Sementara Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen, berkasnya harus masuk dulu ke Presiden Indonesia.

"Kalau Nathan Tjoe-A-On tinggal sumpah saja. Dua orang lainnya tinggal beberapa langkah lagi,’’ ujar Endri. 

Setelah disumpah, langsung mendapatkan paspor yang dilanjutkan pengurusan perpindahan federasi untuk bisa bermain melawan Vietnam.

Pendaftaran pemain untuk melawan Vietnam akan ditutup pada 13 Maret 2024.

BACA JUGA:Edukasi Safety Riding Astra Honda Motor Nomor Satu di Asia-Oceania

"Makanya dari hasil DPR kemarin, akan lanjut ke Keppres serta Kemenkumham dan tinggal sumpah," tutup Endri.

Maarten Paes lahir di Nijmegen, Belanda pada 14 Mei 1998. Kiper berpostur 192 cm ini menjadi kiper kedua MLS Major League Soccer (MLS)dengan catatan penyelamatan terbaik. 

Paes bergabung dengan FC Dallas pada 20 Januari 2022 dengan status pinjaman enam bulan. Ia memiliki Keturunan Indonesia dari neneknya.

Pada musim ini, Maarten Paes sudah berlaga 36 kali dengan FC Dallas di berbagai kompetisi dengan catatan 9 cleansheet dan 38 kebobolan.

Menariknya, pada babak 16 besar Leagues Cup 2023 atau turnamen antarklub Amerika Serikat dan Meksiko, Maarten Paes pernah berhadapan dengan Inter Miami yang diperkuat oleh Lionel Messi. 

Ketika itu, Maarten Paes yang bermain sebagai starter harus rela gawangnya tiga kali dibobol Lionel Messi. FC Dallas kalah 3-5 lewat adu penalti dari Inter Miami setelah bermain imbang 4-4.

BACA JUGA:PSU di Kuala Lumpur, KPU Klaim Sosialisasi Sudah Masif

Di level timnas Belanda, Maarten Paes total bermain 10 kali U-19, U-20, dan U-21 pada periode 2016-2019. Namun, belum pernah sekalipun bertanding untuk Timnas Belanda senior

Kategori :