
BENTENG, KORANRB.ID – Sekretaris Daerah (Sekda) Benteng, Drs. Rachmat Riyanto, ST, M.AP mengungkapkan, Kemenpan-RB akan melaunching Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Benteng pada 16 Maret mendatang.
“Kepastian launching MPP sudah ada, yakni tanggal 16 bulan ini. Peresmian MPP akan dilaksanakan langsung okeh Menpan-RB di Kota Bengkulu. Sebab Menpan-RB akan melaunching tiga MPP sekaligus. Tiga MPP yang dimaksud adalah MPP Kabupaten Benteng, MPP Kabupaten Lebong dan MPP Kota Bengkulu,” jelas Sekda.
BACA JUGA : 190 Calon Paskibra Benteng Ikut Seleksi, Sekda: Tidak Ada Istilah Titipan
Namun Pemkab Benteng berencana akan mengajak Menpan-RB untuk berkunjung ke MPP Kabupaten Benteng setelah peresmian secara terpusat di Kota Bengkulu.