Gubernur dan Belasan Doktor Jadi Calon PW Muhammadiyah

SAMBUTAN: Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Bengkulu, Dr. H. Syaifullah, M.Ag, menyampaikan sambutan pada Musyawarah Pimpinan Wilayah (Muspinwil) Muhammadiyah, kemarin.
BENGKULU, KORANRB.ID – Sebanyak 39 nama telah ditentukan menjadi kandidat calon Pimpinan Wilayah (PW) Muhammadiyah Provinsi Bengkulu. Penentuan puluhan nama tersebut, ditetapkan dalam Musyawarah Pimpinan Wilayah (Muspinwil) Muhammadiyah Bengkulu, kemarin (9/3).
Terdapat sejumlah nama yang cukup kuat, masuk dalam bursa tersebut. Diantaranya, dicalonkan Gubernur Bengkulu Dr. H. Rohidin Mersyah, M.MA dan ada belasan doktor, masuk dalam kandidat PM Muhammadiyah Bengkulu. Dan terdapat satu profesor, juga masuk, Prof. Dr. H. Lukman Asha, M.Pd.I.
BACA JUGA: Ngopi Ala Lekad, Bahas Penanganan Banjir
Sementara mereka yang bergelar doktor ini, selain gubernur, yakni Dr. H. Adi Asmara, M.Pd, Dr. Hasmi Suyuthie, M.Pd, Dr. Fazrul Hamidy, MM, M.H, Dr. Soemarno Thoib, M.Pd, Dr. Abdul Hafiz, M.Ag, Dr. Amrullah Boerman, S.Ag, M.Si, Dr. Aan Supian, M.Ag, Dr. H. Rahiman Dani, MA, Dr. Jon Hendri, M.Kes, dan Dr. Qolbi Khoiri, M.Pd.I.