Harga Bahan Pokok Mulai Naik

PASAR: Masyarakat melakukan aktivitas jual beli di Pasar Inpres Bintuhan.
KAUR, KORANRB.ID – Harga sejumlah bahan pokok mulai mengalami kenaikan. Hasil pantauan RB kemarin (8/2) di Pasar Inpres, bahan pokok yang mengalami kenaikan tersebut seperti ayam potong yang semula Rp 30 ribu per kilogram menjadi Rp 35 ribu per kilogram. Kemudian cabai dari Rp Rp 25 ribu per kilogram naik menjadi Rp 30 ribu per kilogram. Kemudian telur ayam dari Rp 46 ribu per karpet menjadi Rp 50 ribu per karpet untuk ukuran sedang.
Pedagang cabai di Pasar Inpres Bintuhan, Ardi mengatakan kenaikan ini terjadi karena disebabkan oleh faktor cuaca. Hujan dan badai yang sering terjadi mempengaruhi hasil panen. Bahkan membuat beberapa petani mengalami gagal panen. “Sekarang kan hujan angin terus, otomatis sayur-sayuran jadinya kurang bagus bahkan juga membusuk,” jelasnya.
BACA JUGA: Anggota Polres Kaur Tes Kesamaptaan
Sementara itu pedagang ayam potong, Wandi mengatakan untuk kenaikan harga ayam sendiri dikarenakan mengikuti harga pasaran dan pedagang lainya.
“Kita cuman pedagang, jadi kita ikut saja kalau naik,” ucapnya.
Di tempat lain, pedangang telur, Roni mengungkapkan kenaikan harg atelur ini sudah dimulai sejak 1 minggu ini. “Untuk harga telur puyuh dan telur itik masih normal. Untuk telur puyuh Rp 400 per butir, dan telur itik Rp 3 ribu per butir. Telur itik dan telur puyuh ini bukan kebutuhan pokok. Berbeda dengan telur ayam ras,” tutupnya. (cw1)