Jajanan Kaki Lima di Rapat Paripurna, HUT Kota Bengkulu

ICAL/RB
BERSOLEK: Proses pemasangan dekorasi ruangan untuk persiapan Rapat Paripurna HUT Kota Bengkulu, Rabu (8/3).

BENGKULU, KORANRB.ID – Berbeda, jajanan kaki lima akan mewarnai tempat berlangsungnya Rapat Paripurna HUT Kota Bengkulu, 16 Maret mendatang. Beberapa makanan yang akan dihidangkan, seperti batagor, siomay, tekwan, bakso, es cendol, es krim dan masih banyak lagi. Sejumlah makanan serba gratis itu, akan disajikan oleh 15 pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) Kota Bengkulu.

Ini diungkap Sekretaris Sekretariat DPRD Kota Bengkulu, A. Gunawan melalui Kabag Umum dan Keuangan, Denny Martin.

BACA JUGA: Kepala SMPN 1 Kota Bengkulu Bantah Ada Perundungan

“Tujuannya, agar nantinya tamu-tamu yang datang dapat mencicipi  hidangan yang disediakan UMKM asal Kota Bengkulu secara gratis. UMKM ini sudah kita hubungi dan mereka sudah siap untuk membuat stand di DPRD. Ada sekitar 15 UMKM yang akan mengisi nanti,” ungkap Denny.

Disampaikannya, Rapat Paripurna HUT Kota Bengkulu kali ini dibuat berbeda. Dekorasi dan ornamen yang dipasangkan di ruangan rapat akan bertemakan adat Kota Bengkulu. “Kita sudah melakukan rapat dengan OPD yang masuk dalam seksi rapat paripurna, dan sudah dapat pembagian tugas masing-masing terkait dengan rapat paripurna,” Jelas Denny.

Bagikan Berita Ini :

Read Previous

Empat Desa Terlama Rampungkan APBDes

Read Next

Setelah Pantai, Pemkab Kembangkan Air Terjun