Menit Terakhir, 4 Balon DPD Serahkan Berkas Perbaikan

BENGKULU, KORANRB.ID – Hari terakhir pendaftaran calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia (RI) daerah pemilihan (Dapil) Bengkulu, terdapat empat bakal calon (Balon) yang belum memenuhi syarat. Mereka pun diberikan batas akhir perbaikan persyaratan Sabtu (11/3). Yakni Sultan Bactiar Najamudin, Edi Agusdin, Abdul Kharis Makmun, dan Andrian Wahyudi.
Komisioner KPU Provinsi Bengkulu, Emex Verzoni menyampaikan, Balon yang sebelumnya belum menuhi syarat, akhirnya menyelesaikan perbaikan di menit terakhir. Khususnya untuk dokumen minimal pemilih perbaikan kedua.
BACA JUGA: 12.241 Warga Kota Bengkulu Obesitas
“Balon yang sudah menyerahkan dokumen minimal pemilih, Sultan Bactiar Najamuddin pada pukul 14.15 WIB, Edi Agusdin pada pukul 15.15 WIB, dilanjutkan Abdul Haris Makmur pada pukul 16.15 WIB dan Andrian Wahyudi sudah terkonfirmasi pukul 20.00 WIB,” terangnya.
Ia menegaskan, tidak ada lagi kesempatan perbaikan. Karena kemarin adalah batas akhir dan merupakan perbaikan yang terakhir. Bahwa verifikasi administrasi setelah selesai dilakukan rekapitulasi hasil verifikasi administrasi perbaikan kedua di KPU kabupaten/kota.