Satu ASN Meninggal Diduga Terkena DBD, Dinkes Mukomuko Mengaku Belum Tahu Ada Lonjakan DBD

RAMAI: Bupati Mukomuko tampak hadir di rumah duka almarhum Hery Afian Efendi (48) selaku Kepala Bagian (Kabag) Pembangunan Sekretariat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko di Danau Nibung Kelurahan Bandar Ratu, Kecamatan Kota Mukomuko. FOTO: Humas Pemk--

Sementara, Direktur RSUD Mukomuko Syafri Taher S.KM, M.Kes membenarkan. Bahwa sebelumnya almarhum (Alm) terlebih dahulu menjalani perawatan di RSUD Mukomuko dengan diagnosa sakit DBD.

Setelah belum lama dirawat, Alm pun harus di rujuk ke RSUD M Jamil Padang agar bisa mendapatkan penanganan medis lanjutan. 

BACA JUGA:Tempo 4 Bulan, 231 Warga Mukomuko Positif DBD

BACA JUGA:Kementerian PUPR Hibah Rangka Jembatan Untuk Lubuk Selandak

Maka dari itu hingga saat ini masih belum diketahui secara pasti korban ini meninggal dunia karena DBD atau tidak.

“Untuk diagnosa awal almarhum  sakit DBD. Sedangkan untuk  diagnosa lain, termasuk diagnosa dari Rumah Sakit M. Jamil Padang,

Sumatera Barat kami belum mendapatakn informasi lebih jauh.

Yang pastinya ketika pasien itu dirawat di RSUD Mukomuko ada hasil diagnosa awalnya DBD,” kata Syafri Taher.

Berdasarkan catatan, hingga kemarin 21 April 2024 sudah ada tiga penderita DBD yang meninggal dunia. 

BACA JUGA:Penyaluran KUR Lebih Selektif, Pinjaman Terkecil Rp100 Juta

BACA JUGA:Dugaan Korupsi BUMDes, Sekda Diperiksa, Akan Dilimpahkan ke Pidsus

Dua penderita DBD yang meninggal dunia sebelumnya, atas nama Karmilah (51) warga Kecamatan Selagan Raya dan bayi berusia 11 bulan bernama Kaisan Gilbi Giffani, warga Wonosobo. 

Kemudian apakah Alm ini tergolong penambahan penderita DBD yang meninggal dunia masih belum bisa dipastikan.

“Kalau kemungkinan DBD mulai mengkhawatirkan bisa jadi, soalnya tidak hanya di Mukomuko hampir di setiap daerah saat ini terjadi lonjakan khasus serangan DBD,” ujarnya. 

Seperti yang diberitakan sebelumnya, sebanyak 227 kasus DBD telah terjadi di Mukomuko selama periode Januari hingga Maret 2024. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan