Alhamdulillah! Jojo Bawa Tim Thomas Indonesia ke Final 2024, Lawannya Tuan Rumah

JOJO: Jojo pastikan Tim Thomas Indonesia ke partai Final 2024. foto: tangkapan layar BWF--

KORANRB.ID - Alhamdulillah. Tim Thomas Indonesia telah memastikan diri melangkah ke partai Final.

Kepastian ini diperoleh usai menang atas Chinas Taipe di babak semifinal dengan skor 3-0 di Hi Tech Zone Sports Centre Gymnasium Chengdu China, Sabtu 4 Mei 2024 malam. 

Kepastian ini diperoleh usai tunggal kedua Indonesia Jonatan Christie menang atas Wang Tzue Wei 21-11 dan 21-16.

Jojo_sapaannya, menang mudah hanya dalam tempo 44 menit saja. Kemenangan Jojo sekaligus memastikan kemenangan Tim Thomas Indonesia atas China Taipe dengan skor telak 3-0. 

BACA JUGA: 4 Penyebab Helm Bau Apek dan Bagaimana Cara Mengatasinya

Tim Thomas Indonesia sebelumnya sudah unggul 2-0, setelah tunggal pertama Indonesia Anthony Sinisuka Ginting menang atas Chou Tien Chen 21-18 dan 21-19.

Serta, ganda Fajar Alfian/M Rian menang atas Lee Yang/Wang Chi Lin 16-21, 21-19 dan 21-18.

Dengan kemenangan Jojo, semakin mendekatkan diri merebut gelar ke 15.

Lolosnya Tim Thomas Indonesia ke partai puncak, membuat peluang Indonesia meraih gelar juara yang terakhir kali direbut 2020 lalu kembali terbuka lebar.

Di edisi terakhir 2022 lalu, secara mengejutkan tim Thomas Indonesia yang juga lolos ke partai final justru dikalahkan India. 

BACA JUGA:BPK Beri Kabupaten Kepahiang WTP ke 7, Ini Catatan yang Diberikan

Sepanjang sejarah, Tim Thomas Indonesia adalah pengkoleksi gelar terbanyak.

Tercatat, sudah 14 kali Tim Thomas Indonesia menjadi juara. Yakni, 1958, 1961, 1964, 1970, 1973, 1976, 1979, 1984, 1994, 1996, 1998, 2000, 2002 dan 2020. 

Sedangkan calon lawan Tim Thomas Indonesia di final 2024, China berada di posisi kedua sebagai peraih gelar terbanyak.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan