Tiket Kereta Cepat Whoos Jakarta Bandung Rp 600 Ribu, Tempuh Waktu 40 Menit dengan Fasilitas Berikut
Tiket Kereta Cepat Whoos Jakarta Bandung Rp 600 Ribu, Tempuh Waktu 40 Menit dengan Fasilitas Berikut. (Foto : Tri Shandy Ramadani)--
KORANRB.ID – Saat ini salah satu project yang menjadi kebanggaan pemerintah adalah kereta cepat dengan Whoosh yang dinaungi oleh PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC).
Kereta ini melayani perjalanan dari Jakarta ke Bandung dan sebaliknya.
Dari Jakarta, anda akan menaiki kereta whoosh melalui stasiun Halim.
Untuk menuju Bandung, kereta akan berhenti di stasiun Tegalluar Jawa Barat dan anda harus kembali turun dan menaiki kereta feeder.
Namun anda tidak perlu cemas, anda tinggal naik lantaran menaiki kereta feeder tidak dipungut biaya alias gratis.
BACA JUGA:Hati-hati Perintah Update Google Crome di HP! Bisa Kuras Rekening Anda, Begini Modus Pelaku
Sedangkan ada tiga tarif menaiki kereta cepat Whoosh sesuai dengan kelasnya masing-masing.
Kelas yang tertinggi adalah First Class dengan tarif Rp 600 ribu dalam satu kali perjalanan selama sekitar 40 menit dari Stasiun Halim ke Tegalluar maupun sebaliknya.
Masih menjadi perdebatan apakah nilai harga tersebut sepadan dengan waktu perjalanan dan yang anda dapatkan selama perjalanan.
Maklum nilai tersebut nyaris sama dengan harga tiket pesawat Bengkulu – Jakarta sebelum kenaikan harga 2023 lalu.
Berikut Fasilitas yang anda dapatkan dengan harga Rp 600 ribu di First Class tersebut.
BACA JUGA:Warga Seluma Masuk Jurang, Istri dan Sepeda Motor Hanyut Terseret Arus Sungai
1. Makanan Ringan
Bagi anda penumpang first Class di kereta cepat whoosh anda akan mendapatkan satu kotak makanan ringan yang berisi 3 roti berikut air mineral.