Ini Daftar Lengkap Nama Peserta Seleksi Panwascam Benteng yang Lulus Verifikasi Adminitrasi
Ini daftar peserta panwascam Bengkulu Tengah lulus seleksi administrasi.--
KORANRB.ID - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bengkulu Tengah secara resmi telah mengumumkan hasil seleksi verifikasi pemberkasan seleksi panitia pengawas kecamatan (Panwascam) yang telah dilakukan.
Dari 13 pendaftar, semuanya dinyatakn lulus dan berhak untuk mengikuti tahapan berikutnya, yakni tahapan tes tertulis.
Untuk diketahui Bawaslu membuka posisi Panwascam Kecamatan Karang Tinggi 1 orang, Panwascam Talang Empat 1 orang dan Panwascam Semidang Lagan 1 orang.
Ketua Bawaslu Kabupaten Bengkulu Tengah, Evi Kusnandar menjelaskan, dari 3 formasi Panwascam yang dibuka, ada 13 peserta yang pendaftar.
BACA JUGA:Mantan Penyerang Muda AC Milan Ini, Jadi Pahlawan Como Promosi ke Serie A.
13 pendaftar tersebut terdiri dari, 2 orang pendaftar di Panwascam Kecamatan Talang Empat, 5 orang pendaftar di Pamwascam Karang Tinggi dan 6 orang pendaftar di Pamwascam Semidang Lagan.
“Dari 13 pendaftar tersebut semuanya dinyatakan lulus verifikasi pemberkasan dan berhak mengikuti tahapan tes tertulis yang dilaksanakan pada hari Selasa 14 Mei 2024 di SMAN 1 Kabupaten Bengkulu Tengah,” bebernya .
13 orang yang dinyatakan lulus terdiri dari, Romi Relita, Masyang Siti Mardiyah, Ferriyadi, Kasyo, Riswan Edendi.
Indra Kusuma Jaya, Hendro Susanto, Budiharta Zulkarnain, Tri Saputra, Fitria Nurinsani, Feri Heriyanto, Seta Suyaning Galih dan Alfajri. (*)