Bulog Siapkan 1.294 Ton, Beras Bantuan Desember

BANTUAN PANGAN: Beras di gudang Bulog yang saat ini sudah tersedia dan siap disalurkan sebagai program bantuan pangan. (Shandy/RB)--

KORANRB.ID – Gudang Badan Urusan Logistik (Bulog) Taba Tembilang Arga Makmur sudah menuntaskan penyaluran beras bantuan pangan untuk bulan ini, November. Sebanyak 34.960 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Bengkulu Utara (BU) yang mendapatkan program bantuan pangan tersebut. 

Sampai saat ini belum ada kepastian terkait penyaluran program beras bantuan pangan untuk bulan Desember. Meskipun, Kepala Gudang Bulog Taba Tembilang Arga Makmur Hanofi menerangkan jika stok beras di di Gudang bulog saat ini sangat cukup bahkan berlebih untuk penyaluran beras bantuan pangan. Jika nantinya sudah ada kepastian dari pemerintah terkait penyaluran Bulan Desember. 

BACA JUGA:Produksi Beras Menurun, Gubernur Pastikan Stok Cukup

“Saat ini stok beras yang ada di gudang sebanyak 594 ton beras. Saat ini beras jatah gudang bulog Arga Makmur yang masih dalam perjalanan ada 700 ton beras lagi,” terangnya.

Untuk satu bulan pelaksanaan penyaluran pangan di BU hanya dibutuhkan 349 ton. Sedangkan hingga beberapa hari kedepan stok beras di gudang Bulog Arga Makmur mencapai 1.294 ton. 

BACA JUGA:Impor Beras untuk Keberlangsungan Bantuan Pangan, Mentan Diminta untuk Tinggkatkan Produksi

“Sehingga jika nantinya sudah ada perintah terkait penyaluran untuk bantuan pangan bulan Desember, kita siap menyalurkan,” tegasnya.

Ia menerangkan jika saat ini Bulog terus menyalurkan bantuan pangan, apalagi dengan kondisi harga pangan masih tinggi saat ini akibat dampak kekeringan, terutama beras. Sehingga selain bantuan pangan, Bulog juga memiliki program beras Stabilisasi Pasokan Harga Pasar (SPHP). 

BACA JUGA:Harga Beras dan Cabai Mulai Merangkak Naik

Saat ini bulog juga menyalurkan beras bekerjasama dengan pedagang untuk menjual beras bulog. Tentunya dengan harga khusus sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditentukan oleh Bulog dan dilakukan pemantauan oleh Bulog. 

“Untuk beras SPHP yang saat ini ada di pasaran juga masih sangat beras yang tujuannya untuk stabilitas harga. Dan itu saat ini sangat efektif untuk terus menjaga harga beras stabil di pasaran,” terangnya. 

BACA JUGA:34.091 KPM Dapat Lagi Bantuan Beras

Total ada 40 ton beras bulog yang saat ini beredar di pasaran melalui program SPHP. Bulog bekerjasama dengan pedagang-pedagang agar menjual beras bulog dengan harga tertentu dengan tujuan penstabilan harga. 

“Total saat ini 40 ton beras SPHP yang saat ini ada di pasar dan sejauh ini sangat efektif. Karena saat harga beras terus tinggi masyarakat akan beralih membeli beras bulog sehingga bisa menstabilkan harga beras,” pungkas Hanofi. (qia)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan