Ini Perbedaan AC Inverter dan Non Inverter, Kamu Pilih yang Mana
Ini Perbedaan AC Inverter dan Non Inverter, Kamu Pilih yang Mana--Pixabay
Bersihkan kipas dan kondensor dari debu dan kotoran dengan menggunakan air atau cairan pembersih kondensor.
Hindari menyemprotkan air secara langsung pada komponen listrik.
BACA JUGA:Ini Negara dengan Tingkat Kejahatan Tertinggi di Dunia
3. Bersihkan Saluran Pembuangan Air setiap 6 bulan agar tidak tersumbat dan menyebabkan air keluar.
Caranya pastikan saluran pembuangan air tidak tersumbat, jika terdapat lumut dan lainnya segera dibersihkan agar tidak menghambat laju air.
Selain itu AC juga memiliki fakta unik, jika anda perhatikan, rata rata unit AC baik dikantor maupun di rumah memiliki keterbatasan dalam pengaturan suhu, maksimal di angkat 31 derajat celcius dan terendah diangka 16 derajat celcius.
Hal ini terjadi karena unit AC dirancang untuk bekerja efisien dalam rentang suhu tertentu.
BACA JUGA:Pilih Rumah Sakit yang Tepat, Ini 14 Jenis Penyakit Serius yang Kerap Salah Diagnosis
Mengatur suhu di bawah 16 derajat celcius akan memaksa AC bekerja lebih keras, yang mengakibatkan konsumsi energi yang lebih tinggi dan menurunkan efisiensi energi.
Rata rata unit AC dirancang untuk mempertahankan suhu yang nyaman dan bukan untuk pendinginan ekstrem.
Mengatur suhu terlalu rendah bisa melampaui kapasitas desain unit tersebut, yang dapat menyebabkan kerusakan atau kegagalan komponen.
Selain itu suhu di bawah 16 derajat celcius biasanya dianggap tidak nyaman dan bahkan bisa berbahaya bagi kesehatan dalam jangka panjang, terutama jika perbedaan suhu antara dalam dan luar ruangan sangat besar.
Suhu yang terlalu dingin bisa menyebabkan masalah kesehatan seperti hipotermia, kedinginan, dan ketidaknyamanan umum.