Burung Pemakan Lebah! Berikut 6 Fakta Unik Kirik-kirik Australia

Burung krik-krik australia. Foto: Ilustrasi/ fran sinatra/ ai creator/ koranrb.id--

BENGKULU, KORANRB.ID- Burung kirik – kirik australia juga dikenal sebagai rainbow bee eaters yang merupakanjenis pemakan lebah yang penampilannya sangat menawan.

Burung ini berada dalam famili Meropidae dengan nama ilmiahnya Merops ornatus. 

BACA JUGA:Wow! Berikut 6 Burung dengan Sarang Terunik di Dunia

Panjang burung ini dapat mencapai sekitar 23 - 28 cm sudah sudah termasuk ekornya, sementara itu berat tubuhnya kisaran 20 - 33 gram. 

Burung kirik – kirik mempunyai warna hijau pada bagian punggung dan sayapnya.

Pada bagian bawah dan penutup ekor bawahnya berwarna biru cerah. 

BACA JUGA:Inspirasi Kereta Shinkansen! Berikut 5 Fakta Unik Burung Raja-udang

Disisi bawah dari sayap burung krik – krik berwarna karat hingga tembaga dengan tepi berwarna hijau, ujungnya hitam. 

Telah dirangkum koranrb.id, berikut 6 fakta unik kirik-kirik australia, adalah:

1. Burung kirik – kirik australia dapat memakan ratusan lebah setiap harinya

Jenis burung ini banyak memakan lebah, selain itu krik – krik juga mengonsumsi serangga terbang lainnya. 

BACA JUGA:Terancam Punah! Berikut 7 Fakta Unik Cendrawasih, Burung Surga dari Timur Indonesia

Walaupun burung krik – krik kebal terhadap sengatan lebah dan tawon, mereka masih akan menggosokkan sengat lebah ke tempat bertenggernya untuk menghilagkannya terlebih dahulu.

Bahkan burung krik – krik akan menutup matanya supaya tidak terkena racun dari kantong racun yang pecah.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan