Wow! Pengundian Round 3 Zona Asia Kualifikasi Piala Dunia, Timnas Indonesia jadi Sorotan FIFA

PERSAINGAN: 18 negara Asia tersisa dalam round 3 kualifikasi Piala Dunia 2026 bersaing merebut tiket putaran final untuk memperebutkan piala ini. --Foto: Dokumen.Koranrb.Id

KORANRB.ID - FEDERASI sepakbola dunia memberi ulasan khusus terkait jadwal pengundian round 3 kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang akan digelar, Kamis 27 Juni 2024 pukul 14.00 WIB nanti di Kuala Lumpur Malaysia. 

Dalam artikel resminya, FIFA menyoroti Timnas Indonesia yang akan ikut bersaing bersama 17 negara Asia terbaik lainnya di round 3 kualifikasi Piala Dunia 2026. 

FIFA menyebut, 18 tim dari konfederasi sepak bola asia (AFC) yang tersisa akan bersaing memperebutkan tempat di putaran final Piala Dunia 2026 yang akan diikuti 48 negara. 
BACA JUGA:Top Skor Euro 2024 Bukan Mbappe Atau Bellingham, Ini Sementara

BACA JUGA:Penyakit Senior Nular ke Timnas U16, Lini Pertahanan Kerap Sebabkan Fenalti

Pengundian kualifikasi round 3 zona asia, akan dipandu oleh reporter olahraga Colette Wong dan dilakukan oleh Chief Tournament Officer Piala Dunia FIFA 26 - Amerika Serikat, Manolo Zubiria. 

Dua Legenda FIFA akan membantu pengundian: mantan pemain internasional Jepang, Shinji Okazaki, dan mantan pemain internasional Iran, Mehdi Mahdavikia. 

Nantinya, pengundian akan membagi 18 negara yang masih bersaing ke dalam tiga grup yang terdiri dari enam tim dengan pertandingan yang akan dimainkan dalam format fase grup pada bulan September, Oktober dan November 2024 serta Maret dan Juni 2025. 

Di dalam pengundian round 3 kualifikasi Piala Dunia Zona asia nantinya, akan ditentukan berdasarkan pot unggulan yang mengacu pada rangking FIFA terakhir. Di mana, Pot 1 ditempati  Jepang, Iran, Korea Selatan. Pot 2 terdiri dari Australia, Qatar, Irak.  Pot 3 Arab Saudi, Uzbekistan, Jordania.

BACA JUGA:Tingkatkan Kualitas Liga Indonesia, PSSI Perintahkan Klub Lakukan Ini

BACA JUGA:Update Ranking FIFA Juni 2024: Timnas Pusat Kokoh di 10 Besar Dunia, Malaysia Semakin Tertinggal

Lalu, Pot 4 Uni Emirat Arab, Oman, Bahrain. Pot 5: China, Palestina, Kirgisztan dan Pot 6 terdiri dari Korea Utara, Indonesia, Kuwait. 

Dua tim teratas dari masing-masing tiga grup (total enam tim), akan melaju langsung ke Piala Dunia FIFA 26, yang akan menampilkan total 48 tim, terbesar dalam sejarah dan dihadiri oleh tiga negara tuan rumah, Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat.

Tim peringkat dan keempat di setiap grup (total enam tim) akan maju ke babak kualifikasi keempat. 

Mereka akan dibagi menjadi dua grup yang terdiri dari tiga tim dengan pertandingan yang akan dimainkan pada bulan Oktober dan November 2025, di mana dua negara akan mendapatkan tempat kualifikasi otomatis.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan