Rekomendasi Parpol Keluar Jelang Pendaftaran Cabup-Cawabup Bengkulu Selatan

rekomendasi parpol keluar jelang pendaftaran cabup-cawabup Bengkulu Selatan --rio agustian/rb

KORANRB.ID - Sampai saat ini belum ada satupun partai politik (Parpol) yang mengusung pasangan calon bupati dan wakil bupati Bengkulu Selatan untuk Pilkada 2024.

Masing-masing parpol diprediksi mengeluarkan rekomendasi mengusung paslon menjelang pendaftaran bulan Agustus 2024.

Berkaca pada Pileg 14 Februari 2024 lalu, ada 10 parpol yang berhak mengusung paslon bupati dan wakil bupati Bengkulu Selatan 2024.

10 parpol tersebut mendapat jatah kursi di parlemen DPRD Bengkulu Selatan tahun 2024.

BACA JUGA:794 Petugas Pantarlih di Rejang Lebong Mulai Bekerja Lakukan Coklit Data Pemilih Pilkada

BACA JUGA:Pemilih Tiap TPS Bertambah, Jumlah TPS Pilkada Bengkulu Utara Berkurang 397 Unit

Adapun 10 parpol yang berhak tersebut yakni Partai Nasdem 4 kursi, PDI Perjuangan, Gerindra, Demokrat dan Golkar masing-masing 3 kursi. PAN, PPP, Hanura, dan Perindo masing-masing 2 kursi. Serta PKS 1 kursi.

Sampai saat ini masing-masing parpol tersebut masih menyimpan jagoan masing-masing untuk Pilkada 2024.

Partai belum memberikan rekomendasi atapun deklarasi terhadap paslon yang akan maju.

Saat ini partai sedang melakukan tahap penjaringan terhadap figur ataupun bakal calon.

BACA JUGA:Jalan Semangka 1 Padang Serai Rusak dan Terlupakan, Tengku: Anggaran Jalan Dialihkan ke Pilkada

BACA JUGA:Coklit Pilkada Mukomuko Dimulai, Pemilih Bertambah, Total 1.538 Jiwa

Sehingga dipastikan parpol akan mengeluarkan rekomendasi dukungan menjelang pendaftaran paslon di bulan Agustus 2024 mendatang.

Seperti diungkapkan Ketua DPC PDI Perjuangan Bengkulu Selatan Barli Halim SE, saat ini hanya ada dua nama bakal calon yang akan dikirimkan ke DPP untuk Pilkada Bengkulu Selatan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan