Berbisa! Berikut 5 Fakta Unik dari Ular Kobra

Ular Kobra. Foto: Ilustrasi/ fran sinatra/ ai creator/ koranrb.id--

BENGKULU, KORANRB.ID- Ular sendok ataupun ular kobra adalah salah satu jenis ular yang sangat terkenal berbahaya di dunia karena bisanya yang mematikan.

Keberadaan ular kobra dapat dilihat dari fisik yang berbeda dari jenis ular lainnya.

Dimana pada bagian leher ular kobra yang pipih dan membentuk seperti sendok pada saat sedang berdiri.

BACA JUGA:Punya Corak Yang Indah! Berikut 5 Fakta Unik Sanca Kembang, Ular Terpanjang di Dunia yang Cantik

Dengan posisi seperti itulah yang sebetulnya sangat berbahaya karena menandakan bahwa ular kobra siap untuk menyembur atau pun mematuk sewaktu-waktu, sehingga jangan sampai bertemu dengan reptil yang satu ini. 

Untuk lebih mengenai keberadaan ular kobra, kamu dapat menyimak 5 fakta unik dari ular kobra yang telah dirangkum oleh koranrb.id sebagai berikut: 

BACA JUGA:Terancam Punah! Berikut 5 Fakta Unik Burung Maleo, Hewan Endemik Indonesia

1. Jenis king kobra adalah ular berbisa terbesar di dunia

Dimana ular kobra memang memiliki jenisnya tersendiri yang disebut dengan nama King kobra.

King kobra biasanya ditandai dengan ukuran fisik yang relatif lebih besar jika dibandingkan dengan ular kobra pada umumnya.

Tetapi, ukurannya tersebut ternyata memang jauh lebih besar jika dibandingkan dengan jenis ular beracun lainnya.

BACA JUGA:Hidup di Pegunungan Himalaya! Berikut 7 Fakta Unik Ayam Hutan Salju, Mudah Didekati Manusia

Dikutip dari NHM, King kobra menjadi ular berbisa paling besar dan terpanjang di dunia, bahkan pada tahun 1937 pernah ditemukan seekor King kobra sepanjang 5,54 meter di Malaysia. 

Adapun king kobra tersebut bahkan dapat tumbuh lebih panjang kembali hingga mencapai 5,71 meter, dengan demikian tentunya bukanlah jenis ular yang berukuran kecil.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan