Andalan bagi Para Petani! Berikut 5 Fakta Unik Ular Banteng

Ular Banteng. Foto: Ilustrasi/ fran sinatra/ ai creator/ koranrb.id--

BENGKULU, KORANRB.ID- Karena dapat mengeluarkan suara dengusan seperti banteng, maka jenis ular ini dinamakan ular banteng. 

Adapun nama ilmiah dari ular banteng adalah Pituophis catenifer sayi. 

Dimana kata Pituophis berasal dari kata Yunani ialah “kasihan” dan ophis berarti “ular”. 

BACA JUGA:Kamu Harus Tahu! Berikut 5 Ciri Ular Berbisa dan Tidak Berbisa

Adapun kata Catenifer dari bahasa Latin maksudnya “pembawa rantai” mengacu pada pola tubuh ular tersebut.

Sementara kata sayi diambil dari nama naturalis Amerika, Thomas Say.

Populasi ular banteng tersebar di Amerika Utara dari Amerika Serikat (AS), Kanada dan Meksiko. 

Sementara di Amerika Serikat (AS), ular banteng ditemukan di semua negara bagian kecuali bagian tenggara. 

BACA JUGA:Habitat Terancam! Berikut 5 Fakta Unik Sanca Hijau, Si Ular Pemalu

Sedangkan di Kanada, jenis ular banteng ditemukan di Saskatchewan dan Alberta.

Habitat ular banteng berada di padang rumput tinggi, sabana, ladang tua dan sepanjang tepi sungai. 

Pada malam hari, ular banteng akan berlindung di liang mamalia, tumpukan batu dan celah batu di lereng bukit berbatu. 

Selain itu, ular ini menyukai daerah kering dan hutan jenis konifera.

BACA JUGA:Berukuran Raksasa! Berikut 7 Fakta Unik Sanca Bodo, Ular yang Dilindungi

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan