Serapan Anggaran 14 OPD di Kepahiang Masih Rendah, Bupati Perintahkan Ini

Serapan Anggaran 14 OPD di Kepahiang Masih Rendah, Bupati Perintahkan Ini --Heru Pramana Putra

KEPAHIANG, KORANRB.ID - Total 14 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Kepahiang berstatus dengan serapan rendah.

Yakni, hingga semester I Tahun Anggaran (TA) 2024, serapan masih di bawah 37 persen.

Hal ini diketahui dari rapat evaluasi dan pengawasan realisasi anggaran semester I tahun 2024 Pemkab Kepahiang di Ruang Command Center Pemkab Kepahiang, Kamis 4 Juli 2024.

Asisten bidang Ekonomi Pembangunan Hairah Aryani, S.Sos dalam laporannya menyampaikan, realisasi anggaran pada semester I tahun 2024 mencapai 32,4 persen dari target 37 persen dengan angka deviasi -4,6 persen. 

BACA JUGA:Bantah Digerebek, Begini Keterangan Jh, Oknum Polisi di Lebong

BACA JUGA:Penemuan Mayat Dalam Siring, Ternyata Pengurus Masjid Warga Tanah Harapan Mukomuko

Adapun alasan dari OPD, diantaranya sebagian masih dalam proses penyerapan.

“Hal tersebut dikarenakan sebagian belum melakukan pelaporan dan ada juga yang masih dalam proses penyerapan anggaran di Badan Keuangan Daerah,” sampai Hairah.

Ditambahkan Hairah, berdasarkan data dari OPD dan Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda kabupaten Kepahiang dalam paket pekerjaan konstruksi tahun 2024 yang tersebar di 7 OPD, terdapat 18 paket pekerjaan. 

Dengan 13 diantaranya, sudah selesai tender dan 5 paket masih tahap proses tender. 

BACA JUGA:Mengenal Selvedge Jeans: Jenis Denim Populer Masa Kini

BACA JUGA:10 Tanda Orang Butuh Liburan, Kamu Termasuk Salah Satunya?

“OPD yang memiliki paket pekerjaan konstruksi adalah dinas Kesehatan 5 paket, dinas PUPR 5 paket, DPMPTSP 1 paket, dinas Dikbud 4 paket, BPBD 1 paket, dinas Perhubungan 1 paket dan dinas Dukcapil 1 paket,” lapor Hairah.

Mengenai hal ini, Bupati Kepahiang Dr. Ir. H. Hidayattullah Sjahid,MM,IPU meminta kepada OPD untuk lebih serius dalam melakukan realiasi anggaran.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan