Damkar Lamban Tiba, 4 Rumah di Pondok Suguh Mukomuko Diamuk Sijago Merah

PADAMKAN: Personel Polsek Pondok Suguh dan Koramil bersama warga berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya. Polres Mukomuko--

“Untuk rumah Darwin dan Dayau habis terbakar, sedangkan Mariana dan Alim karena bangunan kayu jadi dibongkar paksa agar api tak menyambar. Jadi tidak terbakar seluruhnya,” terangnya.

BACA JUGA:Beraksi di Bengkulu, 3 Pelaku Pembobol Konter Samudra Cell Ditembak saat Kabur ke Rupit

BACA JUGA: Kapolresta: Proses Hukum Tindakan Tawuran di Kota Bengkulu

Kapolsek mengakui cukup kewalahan untuk memadamkan api karena bangunan rumah yang terbakar sebagian besar kayu.

Hanya beberapa sisi rumah saja yang menggunakan beton, sedangkan untuk alat pemadam, TNI Polri dan warga bersama-sama memadamkan menggunakan mobil Patroli Polsek dan warga yang diisikan tempat penampung air. 

Selain itu juga sebagian lagi warga memadamkan menggunakan peralatan seadanya.

“Mungkin karena jarak ya, jadi unit Damkar terlambat ke lokasi. Kurang lebih tadi api bisa kami padamkan bersama masyarakat selama 1 jam,” sampainya.

Untuk kronoligis kejadian dijelaskan Kapolsek, salah seorang saksi melihat asap tebal dari salah satu ruangan di rumah panggung milik Dayau yang tengah ditinggal pergi keluar rumah. 

Karena merasa penasaran akhirnya saksi mendekati rumah tersebut dan benar saja dari kamar anak pemilik rumah, terlihat api yang cukup besar. 

Karena sebagian besar bangunan dari kayu yang cukup lama akhirnya merambat ke kanan kiri rumah.

“Untuk dugaan sementara karena korseleting listrik penyebab api, dengan total kerugian akibat kebaran 4 rumah ini Rp500 juta,” tandasnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan