Bangunan Ruko di Pasar Kutau Tidak Dimanfaatkan Pedagang, Kini Terbengkalai

TERBENGKALAI: Salah satu bangunan di Pasar Kutau yang terbengkalai.-foto: rio/koranrb.id-

"Biasanya dinas yang bertanggungjawab, jadi mohon pak bupati untuk memanggil kepala dinas itu dan berikan teguran atau sanksi," ujar Wahyudi.

Apabila tidak juga dimanfaatkan, maka bangunan tersebut, menurut Wahyudi, akan sia-sia. Artinya masyarakat tidak memiki manfaat dari pembangunan yang dilaksanakan oleh pemerintah daerah tersebut.

BACA JUGA:Berita Hoaks di Pilkada 2024, Ini Kata Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Bengkulu

"Percuma dan tidak ada gunanya, buang anggaran. Sedangkan masyarakat masih banyak yang harus dibantu," ucapnya.

Senada disampaikan pemuda Muhammadiyah, Dion.

Ia mengkritik bangunan Pemkab Bengkulu Selatan tidak dimanfaatkan oleh pemerintah atau masyarakat.

Sebab menurutnya tugas pemerintah membangun untuk memberikan azas manfaat bagi masyarakat banyak.

Namun fakta di lapangan ternyata masih banyak bangunan yang belum dimanfaatkan dengan baik.

Salah satunya yakni bangunan Ruko di PTM Kutau.

BACA JUGA:Ini 8 Jenis Pelanggaran Pengendara Selama Ops Patuh Nala 2024, Anak di Bawah Umur jadi Sorotan

"Aneh kalau sengaja tidak dimanfaatkan, kan baru dibangun kenapa tidak dimanfaatkan," ujar Dion.

Ditegaskannya, apabila tidak becus mengurus aset tersebut, maka berhenti dari jabatan seperti kepala dinas atau bahkan Bupati.

Menurutnya, para pemuda Bengkulu Selatan harus memberikan kritik yang tajam kepada pemerintah agar pemerintah merasa diawasi dan bukan didiamkan.

"Kita memberikan kritik, untuk kemajuan dan solusinya pemerintah harus mampu mencarikan karena itulah tugas pemerintah," tegas Dion.

Sementara itu, dinas terkait belum memberikan keterangan soal aset yang hingga saat ini belum dimanfaatkan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan