Ini Rincian Formasi 150 CPNS Teknis dan Nakes Mukomuko, Juga 850 PPPK

PENERIMAAN: Aktivitas ASN Pemkab Mukomuko. Tahun ini, khusus PNS jumlah akan betambah 150 orang.--FOTO: Firmansyah.Koranrb.Id

MUKOMUKO, KORANRB.ID – Tahun 2024 ini dalam perekrutan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Mukomuko mendapat kuota penerimaan 150 CPNS. Jumlah ini sesuai dengan usulan Pemkab Mukomuko ke Kemenpan RB.

“Juknis dan ketetapan formasi telah dikeluarkan Kemenpan RB, dan telah kami laporkan kepada bupati,” kata Kepala Bidang Pengadaan, Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) dan Pembinaan Aparatur Sipil Negara (ASN) BKPSDM Kabupaten Mukomuko, Niko Hafri, SH, MH.

Hasil ketetapan final Kemenpan RB, kuota penerimaan CASN Kabupaten Mukomuko sebanyak 1.000 orang. Dengan rincian 150 kuota penerimaan CPNS dan 850 kuota untuk PPPK.

BACA JUGA:Tahapan Seleksi CPNS Dimulai Akhir Bulan Ini, Baca Info Lengkapnya di Sini

BACA JUGA:Pelantikan Kadis PUPR dan Kadis Kesehatan Tunggu Izin Kemendagri

Rincian kuota PPPK, tenaga guru sebanyak 400 formasi, dengan beberapa jurusan. PPPK tenaga teknis sebanyak 300 formasi dan tenaga kesehatan (Nakes) 150 formasi. 

Sedangkan rincian kuota penerimaan CPNS, tenaga kesehatan 75 formasi dan tenaga teknis 75 formasi. 

“Kalau usulan kita sudah disetujui tidak ada perubahaan, termasuk untuk pendaftar Ijazah SMA di formasi teknis, juga sudah disetujui,” ujarnya.

Dijelaskan Niko, untuk formasi nakes yaitu, administrator kesehatan ahli pertama, apoteker ahli pertama, asisten apoteker terampil, bidan ahli pertama, bidan terampil.

Kemudian dokter ahli pertama spesialis bedah toraks kardiovaskular, dokter ahli pertama spesialis radiologi, dokter ahli pertama spesialis urologi, dokter ahli pertama umum, dokter gigi ahli pertama, dan dokter gigi umum.

BACA JUGA:22.302 Warga Kota Bengkulu Idap Diabetes, Terbanyak Laki-laki, Ini Rinciannya

BACA JUGA:Masa Jabatan Dewan Segera Berakhir, Pengesahan APBD Perubahan Dikebut Bulan Ini

Juga ada formasi epidemiolog kesehatan terampil, nutrisionis ahli pertama, nutrisionis terampil, perawat ahli pertama, perawat terampil, pranata laboratorium kesehatan terampil, radiografer terampil, teknisi elektromedis terampil, tenaga promosi kesehatan dan ilmu perilaku ahli pertama, tenaga promosi kesehatan dan ilmu perilaku ahli pertama, tenaga sanitasi lingkungan ahli pertama, dan tenaga sanitasi lingkungan terampil

“Ini formasi yang dibuka untuk CPNS bidang kesehatan sebanyak 75 orang, sedangkan 75 lagi untuk formasi teknis,” ujar Niko.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan