Penghuni Kalimantan dan Sumatera! Berikut 5 Fakta Unik Kura-Kura Hutan Asia yang Terancam Punah
Kura-Kura Hutan Asia. Foto: Ilustrasi/ fran sinatra/ ai creator/ koranrb.id--
BACA JUGA:Bisa Bikin Salep untuk Obati Luka Sendiri! Berikut 7 Fakta Unik Orang Utan
Bahkan kura-kura hutan asia juga punya populasi kecil di Florida, Amerika Serikat (AS) yang populasi tersebut berstatus sebagai spesies introduksi (spesies pendatang).
Kura-kura hutan asia, biasanya beraktivitas di petang dan pada saat siang hari.
BACA JUGA:Tidak Boleh Dipisahkan dari Induknya! Berikut 7 Fakta Unik Anak Orang Utan
Selain itu, reptil ini merupakan jenis kura-kura darat yang artinya kura-kura ini tidak terlalu suka beraktivitas di air seperti berenang atau pun berendam.
Adapun reptil ini sangat suka berkelana di hutan dan sering kali terlihat di beberapa lokasi, seperti di dalam lubang, di sekitar daun kering, di sekitar akar pohon bahkan sampai di pinggir sungai atau pun danau.
BACA JUGA:Telurnya seperti Buah Pir! Berikut 7 Fakta Unik Burung Murre, Gagak Laut
2. Sebagai kura-kura terbesar di Asia
Panjang kura-kura hutan asia sekitar 50 - 60 cm, dengan bobot tubuhnya nya juga tidak bisa diremehkan.
Dikutip dari Animalia, kura-kura hutan asia berat tubuhnya dapat mencapai sekitar 25 kg.
Oleh karena ukurannya tersebut kura-kura hutan asia dinobatkan sebagai kura-kura terbesar di Benua Asia.
BACA JUGA:Punya Banyak Julukan! Berikut 5 Fakta Unik White fronted Chat
Tentunya hal tersebut menjadi sesuatu yang membanggakan mengingat kura-kura hutan asia juga bisa ditemukan di Indonesia
Sama halnya dengan jenis kura-kura lainnya, kura-kura hutan asia mempunyai cangkang yang kuat, keras, besar dan menonjol.
Selain itu, kepala dan kakinya juga besar dan digunakan untuk menopang tubuhnya.