Jelang Hari Terakhir Pendaftaran CPNS, 11 Dokter Terancam Tidak Terekrut Tahun Ini di Bengkulu Utara
FORMASI DOKTER: Pasalnya, dari 6 jabatan dokter spesialis dan 11 dokter gigi, hingga kemarin, 9 September 2024 hanya ada satu pendaftar untuk dokter spesialis kandungan. DOK/RB--
Sementara itu Sekda Bengkulu Utara Fitriansyah, S.STP, M.Si menerangkan jika saat ini Pemda Bengkulu Utara memiliki tiga rumah sakit daerah masing-masing rumah sakit Daerah Arga Makmur, RS Lagita Ketahun dan RS Bergerak Enggano.
“Sehingga danya adanya tiga rumah sakit tersebut, salah satu kebutuhan ktia adalah menambah tenaga medis terutama dokter, dokter spesialis dan dokter gigi,” terangnya.
BACA JUGA:Kabar Baik, Harga TBS Sawit Akan Terus Tinggi, Hingga Akhir Tahun Bisa Capai Rp3.000/Kg
BACA JUGA:Bulog Akan Salurkan 360 Ton Beras Gratis Sebelum Pilkada Serentak 2024
Selain itu ada juga penempatan dokter yang akan ditugaskan di Puskesmas-puskesmas di Bengkulu Utara.
Apalagi Bengkulu Utara memiliki beberapa puskesmas yang berstatus prototype nasional.
“Ini dalam rangka meningkatkan pelayanan dasar yang merupakan pelayanan kesehatan pada masyarakat Bengkulu Utara,” terangnya.
Bagi dokter, dokter gigi dan dokter spesialis, Pemda Bengkulu Utara juga sudah menyiapkan tunjangan khusus sesuai dengan aturan.
Selain itu juga ada beberapa fasiltias yang bsia didapatkan lantaran kelangkaan jabatan yang dimiliki.
“Kita masih berupaya untuk penembahan jumah tenaga medis terutama dokter, dokter spesialis dan dokter gigi tertuama dari tes CPNS,” terangnya.
BACA JUGA:Inspektorat Bengkulu Utara Mulai Pelototi ASN dan Perangkat Desa
BACA JUGA:Kemenag Fasilitas 1.534 Pelaku UMKM di Bengkulu Utara Dapat Sertifikat Halal
Selain itu, Pemda Bengkulu utara juga menjalin komunikasi dengan Kementerian Kesehatan terkait kemungkinan adanya penempatan khusus dokter untuk wilayah Bengkulu Utara.
Sehingga tetap ada peningkatan kualitas pelayanan kesehatan di Bengkulu Utara.
“Penambahan tenaga medis terutama untuk dokter, dokter spesialis dan dokter gigi juga menjadi salah satu syarat untuk peningkatan akreditasi rumah sakit,” terangnya.