BREAKING NEWS: Truk Pasir di Kepahiang Hilang Kendali, 1 Warga Dilapor Meninggal, Jasad Belum Ditemukan

TRAGEDI; 1 warga dilapor meninggal diduga akibat truk muatan pasir tak kuat menanjak--

KEPAHIANG, KORANRB.ID - Tragedi truk bermuatan pasir tak kuat menanjak terjadi di Desa Bukit Barisan Kecamatan Ujan Mas Kabupaten Kepahiang, Minggu 10 November 2024.

Diperkirakan terjadi selepas magrib, truk bermuatan pasir tak bisa menanjak hingga lepas kendali menabrak salah seorang warga yang sedang memancing di sekitar lokasi. 

Hingga berita ini diupdate, upaya evakuasi masih berlangsung. Dari keterangan sementara, seorang warga desa setempat bernama Agus, yang diperkirakan sedang memancing menjadi korban. 

Kapolsek Ujan Mas Polres Kepahiang Iptu. Doddy Hariyala saat dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian. Disampaikan, seorang warga meninggal dunia akibat kejadian tersebut.

"Ini data sementara ya, seorang dilaporkan meninggal dan seorang mengalami luka," jelas Kapolsek. Langkah evakuasi lanjutnya masih berlangsung, untuk memastikan kondisi korban. 

BACA JUGA:Penyakit ISPA dan TBC di Kota Bengkulu Meningkat, DBD Melandai

Sementara itu, dari informasi warga sekitar diketahui truk tak kuat menanjak hingga masuk ke dalam danau tempat pemancingan.

Naasnya, truk malah menghantam salah seorang warga yang sedang memancing di sekitar lokasi. 

Korban ikut terseret ke dalam danau, hingga membutuhkan beberapa waktu untuk menemukan jasadnya. Diketahui, lokasi tempat pemancingan warga desa tersebut merupakan eks galian tambang pasir. 

"Kita masih melakukan pendataan secara lengkap," tutup Kapolsek.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan