Harimau Masih Berkeliaran, Ancam Keselamatan Siswa Saat Sekolah
DIAMANKAN: Seekor harimau yang berhasil masuk perangkap yang dipasang oleh petugas BKSD.-foto: shandy/koranrb.id-
Mereka melakukan sosialisasi di masyarakat untuk meningkatkan kehati-hatian saat beraktivitas di luar rumah, terutama di kebun.
Warga juga diminta membawa atau membuat bunyi-bunyian untuk mengusir harimau menjauh dari lokasi kebun.
“Masyarakat silakan membuat bunyi-bunyian di sekitar desa atau kawasan perkebunan untuk menjauhkan harimau dari lokasi aktivitas masyarakat,” terangnya.
Saat ini ada perangkap harimau masih terpasang di wilayah Kecamatan Napal Putih, Pinang Raya dan Ulok Kupai.
Lokasi yang dipasangi perangkap tersebut adalah lokasi yang memang menjadi perlintasan harimau.
“Tim gabungan juga sudah menyisir lokasi-lokasi yang disinyalir menjadi perlintasan harimau yang ditunjukkan dengan banyaknya jejak kaki harimau,” jelasnya.