H-2 Logistik Pilkada Mulai Disalurkan ke TPS

BERLANGSUNG: Proses pengemasan logistik Pilkada di KPU Kaur masih berlangsung.--RUSMANAFRIZAL/RB

BACA JUGA:Kades Mengaku Diteror Oknum LSM, Ini Tanggapan Kasi Intel Kejari Seluma

Titi meminta agar KPU Kaur, melalui tim yang bertugas melakukan pengemasan agar dapat bekerja dengan teliti agar tidak ada kesalahan yang terjadi seperti pada saat Pemilihan Umum (Pemilu) yang lalu. 

Sebab kesalahan pada pelaksanaan Pemilu yang lalu itu, adalah hal yang sangat fatal dimana KPU Kaur salah memasukkan logistik disalah satu TPS sehingga mengakibatkan surat suara di TPS tersebut menjadi kurang.

"Pengemasan logistik adalah salah satu tahapan yang sangat penting, ini harus benar-benar dikerjakan dengan teliti," ujarnya. 

Sementara itu di Kabupaten Lebong, pendistribusian logistik ke dua TPS sulit yang berada di Desa Sungai Lisai, Kecamatan Pinang Belapis akan dilaksanakan pada 25 November mendatang.

BACA JUGA:Rumah Warga Kelurahan Kandang Mas Dilahap Api, Ini Dugaan Penyebab Kebakaran

Pendistribusian logistik Pemiluhan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 ke Desa Sungai Lisai akan ada perlakuan khusus.

Pasalnya, dua TPS yang ada di Desa Sungai Lisai masuk dalam katagori TPS sulit yang ada di Kabupaten Lebong.

Teknis pendistribusian logistik ke TPS yang ada di Sungai Lisai, dilakukan pembahasan oleh KPU Lebong dan stakeholder terkait, Jumat sore, 22 November 2024 bertempat di Aula Kantor KPU Lebong.

Ketua KPU Lebong, Yoki Setiawan, S.Sos menerangkan, dalam pendistribusian logistik ke Desa Sungai Lisai akan dilaksanakan Senin pagi, 25 November 2024.

BACA JUGA:Aktivis Melyan Sori Soroti Dugaan Mobilisasi Kadis Kadis di Kota Bengkulu

Pendistribusian logistik ke TPS sulit itu, akan dikawal oleh dua orang personel Polres Lebong dan dibantu oleh TNI.

"Tadi (kemarin, red) sudah kita lakukan pembahasan mengenai teknis pendistribusian logistik ke TPS sulit," kata Yoki.

Selain dilakukan pengawalan, packing logsitik untuk TPS yang ada di Desa Sungai Lisai juga diperkuat.

"Logsitik itu akan kita tutup dengan plastik, kemudian kita buatkan rangka kayu, kemudian kita perkuat lagi dengan pelastik. Agar logistik bisa tersalurkan dengan selamat," bebernya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan