Kenali 6 Tanda Awal Angin Puting Beliung, Lakukan Hal Ini Sebagai Antisipasi

Angin puting beliung--

5.Ranting pohon dan daun bergoyang cepat karena tertiup angin disertai angin kencang sudah menjelang.

6.Durasi fase pembentukan awan, hingga fase awan punah berlangsung paling lama sekitar 1 jam. Karena itulah, masyarakat agar tetap waspada selama periode ini.

Tanda awal datangnya puting beliung lainnya seperti, terlihat gumpalan awan gelap, besar dan tinggi, petir dan guruh terlihat dari kejauhan, terdengar suara gemuruh dari kejauhan.

BACA JUGA:Air Terjun Mandi Angin

Patut diwaspadai, saat datangnya puting beliung ada beberapa langkah antisipasi yang mesti segera dilakukan:

1. Bawa masuk barang-barang ke dalam rumah, agar tidak terbawa angin.

2. Tutup jendela dan pintu lalu kunci.

3. Matikan semua aliran listrik dan peralatan elektronik.

4. Jika terasa petir akan menyambar, segera membungkuk, duduk dan peluk lutut ke dada.

5. Jangan tiarap di atas tanah.

6. Hindari bangunan yang tinggi, tiang listrik, papan reklame, dan sebagainya.

7. Segera masuk ke dalam rumah atau bangunan yang kokoh.

Tak kalah penting adalah setelah angin puting beliung terjadi, ada beberapa langkah yang mesti segera dijalankan. Mulai dari, memastikan tidak ada anggota keluarga yang cedera. Lalu, bila jatuh korban, segera berikan pertolongan darurat.

Laporkan segera kepada yang berwenang jika ada kerusakan yang berhubungan dengan listrik, gas, dan kerusakan lainnya. Jika dalam perjalanan, teruskan kembali dengan berhati-hati.

BACA JUGA:Bisa Sebabkan Asma, Begini Cara Aman Gunakan Kipas Angin

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan