Kumpulkan Kepala OPD hingga Camat, Fikri-Hendri Bahas Capaian 100 Hari Kerja

RAPAT: Bupati dan Wabup RL mengumpulkan seluruh kepala OPD dan camat bahas capaian 100 hari kerja.--Foto: Abdi.Koranrb.Id

CURUP, KORANRB.ID - Hari pertama bertugas, Bupati dan Wakil Bupati Rejang Lebong (RL) H.M Fikri, SE, MAP - Dr. Hendri, S.STP, M.Si menggelar rapat bersama kepala Organisasi Perangkat  Daerah (OPD), para Kabag dan Camat.

Pada rapat tersebut salah satu fokus pemahasan terkait target pencapaian program 100 hari pertama kerja Fikri-Hendri sebagai Bupati dan Wabup RL.

"Iya kita membahas sejauh mana program 100 hari Fikri-Hendri berjalan," sampai Fikri.

Lebih lanjut, Fikri menyampaikan, minggu ini ia sudah menerima laporan dari target 100 hari kerja yang diketahui telah berjalan.

"Karena program 100 hari ini telah berjalan, jadi kita minta minggu ini sudah ada laporan targetnya," terang Fikri.

Fikri juga menekankan, pihak OPD dan Kecamatan di Kabupaten Rejang Lebong memilki inovasi baru.

BACA JUGA:Ramadan Program MCU Tetap Jalan, 510 Warga Mukomuko Sudah Ikut Program

BACA JUGA:Sertijab Bupati Siang Ini, Mantan Bupati Seluma Erwin Informasinya Berhalangan Hadir

Diantaranya, pariwisata, pengelolaan sampah dan hal yang memang berhubungan dengan membangun kecamatan tersebut.

"Kita minta juga para Camat dan Kepala OPD untuk melakukan inovasi, seperti pariwisata maupun pengelolaan sampah," ungkap Fikri.

Dimana, Fikri mengatakan, minggu ini jugalaporan inovasi tersebut, harus disampaikan.

"Minggu ini juga kita minta laporkan, OPD dan Kecamatan terkait inovasi itu nanti," sampai Fikri.

Lebih jauh, rapat itu juga membahas terkait tahun ini ada regulasi terkait efisiensi anggaran. Dimana, kucuran dana alokasi khusus (DAK) dan dana alokasi umum (DAU) dipangkas.

BACA JUGA:BKD Belum Terima Surat Edaran Terkait Pembayaran THR ASN

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan