Bahas Masalah Sampah, Bupati Kepahiang Kumpulkan Lurah, RT dan RW

SAMPAH: Bupati mengumpulkan para camat, lurah hingga Ketua RT dan RW membahas penanganan sampah rumah tangga di Kabupaten Kepahiang.-foto: heru/koranrb.id-
KEPAHIANG - Seluruh RT, RW termasuk para lurah dan camat se-Kabupaten dikumpulkan Bupati Kepahiang, Rabu 9 April 2025 di ruang command center Pemkab Kepahiang.
Di hadapan para ketua RT, RW, lurah dan camat, Bupati meminta peran sertanya aktif terlibat dalam upaya mewujudkan Kepahiang bersih bebas dari sampah.
Hasilnya, dalam rakor tersebut disepakati sampah rumah tangga nantinya akan dikelola oleh kelurahan masing-masing.
Adapun teknis awalnya, kelurahan membentuk Kelompok Usaha Bersama (KUB) yang bertugas mengangkut sampah rumah tangga dari setiap rumah warga.
BACA JUGA:29-31 Mei, Gubernur Bengkulu Ngantor di Lebong, Cek Infrastruktur Milik Pemprov
BACA JUGA:Pengerukan Alur Pelabuhan Belum Tuntas, Camat Enggano Sebut Masyarakat Makin Terisolir
“Selanjutnya kita dari Dinas Lingkungan Hidup akan menyiapkan mobil truk, sampah dari kelurahan ini nanti akan diangkut ke TPA melalui truk dari DLH tersebut,” kata bupati.
Pada rapat tersebut juga disepakati, untuk pengadaan kendaraan pengangkut sampah akan menggunakan dana kelurahan masing masing. Kemudian kendaraan tersebut, dapat dikelola oleh KUB di setiap kelurahan.
“Setiap kelurahan kan ada dana kelurahan, kita pakai itu. Pengadaannya harus sesuai dengan peraturan pengadaan barang/jasa. Kendaraan tersebut bisa dikelola oleh KUB untuk kepentingan pengangkutan sampah tadi,” sampai Bupati.
BACA JUGA:Makin Berani! Debt Collector Tabrak dan Coba Ambil Paksa Motor Nasabah di Pagar Dewa
Bupati juga menambahkan jika program ini sudah berjalan. Maka, Pemkab Kepahiang akan segera menutup tempat pembuangan sampah sementara yang ada di jalan Abu Hanifah (sudut Taman Santoso).
“Jika ini sudah berjalan maka Pemda akan segera menutup TPS Sementara yang ada di samping taman Santoso. Sehingga taman Santoso bisa tertata dengan baik,” harap bupati.
Hadir juga dalam rakor, Wakil Bupati Ir. Abdul Hafizh, M.Si dan Sekda Dr. Hartono.