Ini Janji Pasangan Elva - Makrizal Bila Terpilih Menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Selatan

DEBAT : Paslon Nomor urut 1 Elva Hartati-Makrizal Nedi saat debat PSU pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Selatan Sabtu, 12 April 2025 malam.--

KORANRB.ID – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Selatan nomor urut 0 Elva Hartati-Makrizal Nedi siap membagikan ambulan gratis disetiap kecamatan Bengkulu Selatan.

Hal ini terungkap saat debat Pemungutan Suara Ulang (PSU) pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bengkulu Selatan Sabtu, 12 April 20205 malam di gedung Pemuda Kota Manna. 

KPU Bengkulu Selatan sukses melaksanakan Debat Pilkada Bengkulu Selatan. Debat terbuka ini dalam rangka PSU yang diperintahkan oleh Mahkamah Konstitusi (RI). 

Dalam debat terbuka tersebut, Paslon nomor urut 1 menyampaikan visi misi serta program yang akan dijalankan apabila terpilih menjadi Bupati dan Bupati Bengkulu Selatan periode 2025-2030. 

BACA JUGA:Perumda Air Bersih Siap Pasang 500 SR Gratis, Ini Syaratnya!

Dikatakan Elva langkah pertama apabila diamanahkan menjadi Bupati dan Wakil Bupati, dirinya dan Makrizal akan mencair anggaran ke pemerintah pusat.

Visi misi harus berkolaborasi dengan pemerintah pusat, provinsi sehingga semua bisa terakomodir. Anggaran tersebut ditarik ke Bengkulu Selatan. 

“Kami akan berkoordinasi dengan Pemprov dan pemerintah pusat, anggaran itu misalnya untuk ambulan setiap Kecamatan,” kata Elva.

Selain itu lanjut Elva pihaknya akan bersinergi dengan investor luar, memberikan perizinan secara cepat. Misal program sampah Gubernur. “Dan ini semua kami optimis bukan teori,” ujarnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan