Rp600 Juta untuk Pembangunan MPP

SEPI: Gedung Sentra Kuliner Bintuhan, yang nantinya akan disulap menjadi MPP tampak sepi.--ICAL/RB

BINTUHAN, KORANRB.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaur memastikan rehab gedung Sentra Kuliner untuk dijadikan Mall Pelayanan Public (MPP) akan dilakukan di tahun ini. Anggaran pun telah dimasukan untuk perehaban yang mencapai Rp 600 juta.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Saryoto M.Ling., mengatakan, segala perizinan terkait dengan perehaban gedung tersebut untuk dialihfungsikan menjadi MPP telah selesai. 

Sementara untuk, perehaban gedung akan dilakukan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR).

BACA JUGA:Dishub Usulkan Penambahan Zona Selamat Sekolah

"Kita juga sesuai dengan petunjuk pusat, bahwa diharuskan untuk ada MPP. Perehaban sendiri akan langsung dilakukan oleh PUPR," kata Saryoto Senin, (15/1).

Dia menjelaskan guna mendapatkan pelayanan yang maksimal paling tidak fasilitas yang dibangun di dalam gedung MPP haruslah lengkap. Cukup banyak perehaban yang akan dilakukan, mulai dari perubahan bentuk gedung hingga fasilitas di dalam Gedung Sentra Kuliner.

"Selain perubahan bentuk gedung, fasilitas juga akan ditambah di dalam mulai dari meja dan lain-lain," jelasnya.

Jika perehaban yang dilakukan PUPR cepat dilakukan, diperkirakan persemian MPP akan dilakukan Mei mendatang. 

Usai peresmian, beberapa pelayanan akan beralih ke MPP dan diharapkan dapat membantu mempermudah layanan administrasi warga Kaur.

BACA JUGA:Petani Sawit Ancam Gelar Aksi Lebih Besar, Beri Tenggat 14 Hari Tutup PT DSJ

"Kalau perehaban cepat selesai, maka peresmian juga akan cepat kita lakukan," ujar Saryanto.

Untuk diketahui MPP Kabupaten Kaur nantinya akan terdapat 24 jenis pelayanan masyarakat. Mulai dari perizinan, dan pelayanan kependudukan lainnya. Tak hanya itu, juga akan ada pelayanan dari instansi vertikal mulai dari  Badan Usaha Milik Negara (BUMN), dan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD). Sehingga semua, jenis pelayanan di Kabupaten akan terpusat menjadi satu pintu.

"Jadi seluruh pelayanan masyarakat akan terpusat di satu tempat, yaitu di MPP," pungkasnya. (cil)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan