Pemancing Ditemukan Meninggal! Jasadnya Mengapung di Danau Dendam Tak Sudah
Warga saat mengevakuasi jasad korban yang mengapung di Danau Dendam Tak Sudah.--
BENGKULU, KORANRB.ID – Warga Kelurahan Surabaya, Kecamatan Sungai Serut Kota Bengkulu heboh dengan penemuan sosok mayat laki-laki mengampung di Pitu Air Danau Dendam Tak Sudah (DDTS).
Sosok laki-laki ini, ditemukan warga sekitar sudah tidak bernyawa lagi.
Data terhimpun RB, sosok laki-laki ini adalah Heru Ramadhan (20), warga RT 1 Kelurahan Surabaya, Kecamatan Sungai Serut.
Ketua RT 1 Kelurahan Surabaya, Kuswanto membenarkan kejadian ini saat dikonfirmasi RB, Minggu 2 Maret 2024 malam.
BACA JUGA:Dinsos Bengkulu Tengah Salurkan Bantuan Peduli, Usulkan Bedah RTLH
“Iya benar itu warga saya,” kata Kuswanto.
Diterangkannya, korban ditemukan sekitar pukul 20.00 WIB, minggu malam oleh warga setempat.
“Jadi dia (korban red) belum pulang dari magrib makanya bapak anak ini mencari di tepi danau,” terangnya.
Awalnya, kata Kusawanto, Ayah korban mencari sendirian dan menemukan topi, sendal dan baju korban dipinggir danau.
BACA JUGA:Kabarnya Bupati Sapuan Tak Maju Pilkada, Minta Kades Dukung Putra Daerah
Setelah itu, ayah korban meminta bantuan warga sekitar untuk mencari keberadaan anaknya.
“Bantuan tetangga maka almarhum di temukan mengapung di air dalam keadaan sudah meninggal dunia,” tutupnya. (*)