Menang Pemilu 2024, Partai Nasdem Ambil Alih Kursi Ketua DPRD Bengkulu Selatan

PLENO: Pelaksanaan pleno tingkat kabupaten di gedung Pemuda Kota Manna, beberapa hari lalu. Berdasarkan hasil pleno KPU Bengkulu Selatan, Partai Nasdem mendapat perolehan suara terbanyak.-foto: rio/koranrb.id-

Dengan rinciannya, Dapil 1 sebanyak 6.597 suara, Dapil 2 sebanyak 3.667 suara dan Dapil 3 sebanyak 4.112 suara.

PDI Perjuangan berhasil memperoleh 3 kursi yang bakal menduduki kursi DPRD BS yakni, Dapil 1 atas nama Rudi Hartono, Dapil 2 atas nama Riko Ferdiansyah dan Dapil 3 atas nama Holman.

Dipastikan, caleg dari PDI Perjuangan berpeluang besar bakal menduduki kursi Wakil Ketua (Waka) I DPRD BS untuk lima tahun ke depan.

BACA JUGA:BPOM Cek Rutin Jajanan Pasar Kaget Ramadan

Untuk posisi perolehan suara parpol terbanyak ketiga yakni Partai Golkar dengan total perolehan suara sebanyak 11.497 untuk perolehan suara partai.

Dengan rinciannya, di Dapil 1 sebanyak 4.384 suara, di Dapil 2 sebanyak 4.256 suara dan Dapil 3 ada sebanyak 2.858 suara.

Partai Golkar juga berhasil mendapatkan 3 kursi yakni, Dapil 1 atas nama Dodi Martian, untuk Dapil 2 atas nama Marhan Sawadi dan Dapil 3 atas nama Nisan Deni Purnama.

Sehingga, ketiga Caleg dari Partai Golkar tersebut berpeluang besar menduduki kursi Waka II DPRD Kabupaten BS untuk periode lima tahun ke depan.

Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi SE MM mengaku bersyukur atas perolehan suara Partai Nasdem.

Kepada masyarakat di Dapil I, II dan III, Nasdem diungkapkan Gusnan siap menjalankan amanah dan kepercayaan masyarakat.

Gusnan meyakini Partai Nasdem berpeluang merebut kursi Ketua DPRD BS dari Partai PDI Perjuangan untuk periode 2024-2029 mendatang.

BACA JUGA:Kemendag Dalami Penyebab Harga Bahan Pokok Naik, Salah Satunya Gangguan Produksi

Sementara itu, terkait siapa kader Nasdem yang berhak duduk sebagai Ketua DPRD nanti, Gusnan menyebut itu merupakan keputusan DPP Partai Nasdem.

Baginya tidak ada syarat dan kreteria khusus untuk menjadi Ketua DPRD Bengkulu Selatan lima tahun ke depan.

Namun, keputusan penuh tetap pada DPP Nasdem.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan