Safari Ramadan, Pemkab Bengkulu Tengah Salurkan Bantuan Masjid Rp30 Juta

SAFARI RAMADAN: Sekda Bengkulu Tengah pimpin pelaksanaan Safari Ramadan Pemkab Bengkulu Tengah yang saat ini sudah dimulai. --jeri Yesprianto/RB

BENTENG, KORANRB.ID - Bulan Suci Ramadan 1445 Hijriah/2024 Masehi, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Tengah kembali melaksanakan kegiatan safari Ramadan ke beberapa masjid di Kabupaten Bengkulu Tengah. 

Hingga saat ini, sudah 2 masjid yang dikunjungi dari 11 masjid yang masuk dalam agenda safari Ramadan Pemkab Bengkulu Tengah.

Lokasi pertama, masjid At-Taqwa Desa Sungkai Berayun Kecamatan Bang Haji, pada hari Rabu 13 Maret 2024 dan lokasi kedua, Masjid Jamik Desa Pagar Jati Kecamatan Pagar Jati.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bengkulu Tengah, Drs. Rachmat Riyanto, ST, M.AP menjelaskan, kegiatan safari Ramadan yang dilaksanakan Pemkab Bengkulu Tengah ini merupakan ajang silaturahmi secara langsung dengan masyarakat. 

BACA JUGA: Hanya Honorer Terdaftar Dalam Dapodik Berhak Ikut Tes PPPK Guru

Kegiatan yang dilaksanakan buka puasa bersama lalu dilanjutkan salat isya dan juga tarawih berjemaah.

Di sisi lain, Sekda juga menyampaikan, Bulan Suci Ramadan adalah salah satu waktu yang tepat untuk meningkatkan ibadah.

Selain itu waktu yang tepat untuk menjalin persaudaraan serta kebersamaan antara Pemkab Bengkulu Tengah dengan masyarakat.

“Safari Ramadan merupakan salah satu cara merekatkan hubungan antara Pemkab Bengkulu Tengah dengan masyarakat. Makanya kegiatan safari Ramadan ini rutin dilaksanakan,” ujarnya.

BACA JUGA:Apakah Mencium dan Memeluk Istri Bisa Batalkan Puasa? Simak Penjelasannya

Lanjut Sekda, kegiatan ini juga ajang bertukar informasi, berinteraktif, menyerap aspirasi serta mendengar keluh kesah masyarakat.

Agar  pemerintah daerah dapat mengetahui lebih jauh apa yang dibutuhkan masyarakat. 

Selain itu, di Bulan Suci Ramadan ini kita semua menginginkan ibadah yang dijalani dapat berjalan baik, lancar dan berkah hingga akhir Ramadan nantinya. 

"Ide-ide dalam mengisi pembangunan bukan hanya lahir dari pejabat pemerintah saja.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan