Sulit Padam, Ada Suara Letupan, Bupati Mian Turun ke Lokasi Kebakaran, OPD Diperintahkan Hal Ini

KEBAKARAN: 7 ruko dan 2 gudang yang terbakar berada di lokasi berdagang Pasar Terminal Marga Sakti Kecamatan Padang Jaya. SHANDY/RB--

KORANRB.ID – Kebakaran 9 ruko bangunan yang terdiri dari 7 ruko dan 2 gudang di Desa Marga Sakti

Kecamatan Padang Jaya Bbngkulu Utara jelang berbuka, Minggu, 17 Maret 2024 benar-benar menghebohkan.

Apalagi proses pemadaman api masih dilakukan hingga pukul 21.00 WIB tadi malam.

Dari 9 bangunan yang terbakar, semuanya adalah lokasi berdagang di Pasar Terminal Marga Sakti Kecamatan Padang Jaya.

BACA JUGA:Nomor Induk PPPK Nakes Masih Bermasalah, Bagaimana Guru dan Teknis?

BACA JUGA:77 Desa Belum Ajukan DD di Bengkulu Utara, 32 Sudah Mulai Realisasikan Pembangunan

Bahkan diantaranya adalah toko bangunan dan gudang yang menyimpan stok Lpg 3 Kg.

Hal ini yang diduga menjadi sumber suara letupan-letupan saat proses pemadaman letupan.

Api di toko bangunan yang terbakar memang sangat sulit dipadamkan dan lebih cepat membesar hingga menjalar ke lokasi-lokasi lain.

Hal in lantaran toko bangunan menjual berbagai barang mudah terbakar termasuk cairan-cairan yang bisa membuat api dengan mudah membesar.

BACA JUGA:Pasar Murah Stabilisasi Harga, Catat 8 Titik Lokasinya di Bengkulu Utara

BACA JUGA:April, PNS dan PPPK di Bengkulu Utara Dapat Dua Bulan Gaji, Pemkab Bengkulu Utara Tunggu PMK THR

Setidaknya ada empat mobil pemadam kebakaran yang berusaha memadamkan api hilir mudik namun memang tidak bisa memadamkan api dengan cepat.

Bahkan api masih terus menjalar hingga pukul 21.00 WIB baru bisa dilokalisir oleh petugas Damkar.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan