Satpol PP Gelar Razia ASN Bolos Kerja

KEPAHIANG, KORANRB.ID – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Damkar Kabupaten Kepahiang akan mengelar razia penertiban di sejumlah rumah makan yang ada di Kepahiang. Razia tersebut untuk memastikan seluru ASN muslim di Kepahiang tidak ada yang berkeluyuran, dan diam-diam pergi ke rumah makan saat jam kerja pada bulan Ramadan nanti.
Untuk menjalan razia tersebut Satpol PP dan Damkar membutuhkan legalitas yang jelas. Oleh sebab itu, saat ini masih menunggu Surat Edaran (SE) jam kerja ASN selama bulan Ramadan nanti.
“Kita masih menunggu SE jam kerja ASN. Dari SE itu kita tahu kapan jam kerja dan kapan jam istirahat. SE itu akan kita jadikan pedoman untuk razia,” kata Kasatpol PP dan Damkar Kepahiang, A Gani, S.Sos, MM.