Tak Disangka! Berikut 5 Hewan yang Berkerabat Dekat dengan Unta
Hewan yang berkerabat dekat dengan unta. Foto: Ilustrasi/ fran sinatra/ ai creator/ koranrb.id--
BENGKULU, KORANRB.ID- Unta merupakan hewan gurun yang dikenal dengan timbunan lemak di punggungnya yang biasa kita kenal sebagai punuk.
Unta adalah hewan yang telah lama dijinakkan dan dimanfaatkan sebagai alat transportasi, pengangkut barang, makanan dan tekstil.
BACA JUGA:Jago Memanjat Tebing Terjal! Berikut 6 Fakta Unik Alpine Ibex
Selain itu, unta merupakan anggota keluarga Camelidae yang juga berkerabat dengan beberapa hewan lainnya.
Telah dirangkum koranrb.id, berikut 5 hewan yang berkerabat dekat dengan unta, adalah:
1. Unta
Unta merupakan mamalia dengan kaki panjang, berbibir besar dan punggungnya berpunuk.
BACA JUGA:Beracun! Berikut 6 Fakta Unik Burung Pitohui Kepala Hitam
Ada dua jensi unta yaitu, unta dromedaris yang memiliki satu punuk dan unta baktria yang mempunyai dua punuk.
Adapun punuk unta terdiri dari simpanan lemak yang dapat dimetabolisme pada saat makanan dan air langka.
Dikutip dari laman Live Science, selain dengan punuknya, unta juga mempunyai fitur lain yang membantu hewan ini untuk beradaptasi di lingkungannya.
BACA JUGA:Tabrak Mesin Pesawat! Berikut 5 Fakta Unik di Balik Cantiknya Soang Kanada
Misalnya saja, hewan ini mempunyai kelopak mata ketiga yang bening yang melindungi mata dari tiupan pasir.
Selain itu, unta mempunyai dua baris bulu mata panjang dan dapat melindungi mata, serta penutup lubang hidung selama badai pasir.