TPG Rampung Dibayarkan

Sumarlan Efendi M.H.--

BINTUHAN, KORANRB.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaur melalui Badan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Daerah (BPKAD) telah rampung membayar Tunjangan Profesi Guru (TPG) Triwulan (TW) III  ke rekening masing-masing guru penerima. Hal ini disampaikan oleh Kepala Bidang Ketenagaan PTK Disdikbud Kaur Sumarlan Efendi M.H.

"Untuk TPG TW III, semuanya telah rampung dibayarkan. Semuanya dibayarkan ke rekening masing-masing guru," ucap Sumarlan. 

Ia mengungkapkan, saat ini  realisasi pencairan TPG masing-masing guru sudah mencapai 100 persen. Pembayaran memang tidak secara serentak, karena memang harus mengantre. Bank penyalur juga harus melakukan bebrapa pengecekan berkas untuk melakukan pencairan kerekening masing-masing. 

BACA JUGA:Tambahan 500 Keping Blangko E-KTP

"Pencarian memang cukup terlambat, karena beberapa hal dan persyaratan yang belum cukup," terangnya. 

Dijelaskannya, untuk pembagian TPG TW III ada sebanyak 764 guru pemegang sertifikat profesi mulai dari guru pengawas, guru PAUD/TK, SD dan SMP. Untuk anggaran yang disalurkan Rp 9,3 miliar. 

"Ini adalah pembayaran TPG terakhir di tahun 2024, semuanya telah rampung," jelas Sumarlan. 

Ditambahkannya, tahun 2024 mendatang kemungkinan akan ada lagi penambahan guru yang akan menerima TPG. Mengingat setiap tahun selalu ada penambahan guru yang telah menerima sertifikat profesi. 

BACA JUGA:Ribuan Alat Kontrasepsi Siap Dibagikan

Pihak Disdikbud sendiri akan melakukan pendataan lagi di tahun 2024 mendatang untuk memastikan jumlah penerima TPG di tahun 2024 mendatang. 

"Penerimaan TPG tahun 2024 masih akan kita data lagi, kemungkinan akan ada penambahan lagi," ujarnya. (cil)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan