11 Panelis Debat Jalani Karantina Mulai Hari Ini, Cegah Kebocoran, Daftar Pertanyaan Disegel

DEBAT: Calon presiden dan calon wakil presiden dalam Pilpres 2024 akan mengikuti debat Selasa (12/12) mendatang yang sudah disusun oleh KPU RI. --ist/rb

JAKARTA, KORANRB.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) akhirnya menetapkan 11 nama panelis yang bakal merumuskan pertanyaan dalam debat pertama capres, Selasa (12/12) mendatang. Sebelas nama itu ditetapkan melalui keputusan KPU yang diumumkan kemarin (9/12).

 Sebelas nama tersebut didominasi akademisi dari berbagai kampus di tanah air. Mereka adalah pakar ilmu politik UGM Mada Sukmajati, pakar ilmu politik Undana Rudi Rohi, ahli hukum tata negara Undip Lita Tyesta ALW, pakar hukum Unand Khairul Fahmi, dan pakar hukum tata negara UNS Agus Riewanto.

 Kemudian, pakar tata hukum negara Unpad Susi Dwi Harijanti, Guru Besar Universitas Jember Bayu Dwi Anggono, Ketua Komnas HAM 2017–2020 Ahmad Taufan Damanik, Guru Besar Studi Agama UIN Sunan Kalijaga Phil Al Makin, akademisi UIN Syarif Hidayatullah Gun Gun Heryanto, serta Dekan Fisipol UGM Wawan Mas’udi.

BACA JUGA:Debat Pilpres Tetap 5 Kali, Bakal Dihelat di 5 Kota

 Komisioner KPU August Mellaz mengatakan, 11 nama itu merupakan hasil penggodokan KPU. Pihaknya menilai mereka punya kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan tema debat pertama. Sesuai kesepakatan, tema debat pertama adalah isu pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga. Nama-nama tersebut juga sudah disampaikan kepada tim paslon dalam rapat koordinasi sebelumnya. Sehingga secara prinsip tidak ada keberatan dari ketiga tim paslon.

 Usai ditetapkan, kata Mellaz, mulai hari ini sebelas nama itu akan menjalani karantina di Jakarta hingga 13 Desember. Di situ mereka bakal merumuskan pertanyaan-pertanyaan yang akan disusun dan disampaikan dalam debat. Selain itu, di masa karantina, sebelas panelis juga akan menandatangani pakta integritas. Untuk memastikan tidak ada pelanggaran norma yang dilakukan, termasuk pembocoran soal.

 Mellaz menambahkan, KPU tidak ikut merumuskan pertanyaan. Pihaknya sebatas memfasilitasi. ’’KPU sendiri kan bukan ahli hukum, bukan ahli hak asasi manusia,’’ imbuhnya.

BACA JUGA:Durasi Pilpres Pengaruhi Pergerakan Ekonomi

 Bahkan, Mellaz mengklaim KPU tidak mengetahui apa saja pertanyaan yang disiapkan. Sebab, pertanyaan yang disusun panelis bakal disegel dan baru dibuka saat acara. ’’Itu disegel, terus nanti misalkan diserahkan ke moderator untuk disampaikan ke paslon, kan pasti bentuk undian semacam itu. Jadi, kami enggak pernah tahu,’’ tegasnya.

 Sementara itu, menjelang debat, para capres tetap mengisi waktu kampanye dengan berkeliling. Kemarin, praktis hanya capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo yang memilih beristirahat dengan keluarga usai 10 hari full berkampanye.

 Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto kemarin menjenguk para korban erupsi Gunung Marapi di posko tanggap bencana di Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Di lokasi, Prabowo melihat dan berbincang langsung dengan warga yang terdampak erupsi. Dia juga menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban. Sebagai bentuk kepedulian, dia memberikan santunan kepada ahli waris korban erupsi itu. ’’Saya datang ke sini untuk menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban,’’ kata Prabowo.

 Usai menemui korban, Prabowo meninjau kondisi dapur umum dan posko pelayanan kesehatan. Hal itu untuk memastikan para pengungsi mendapat penanganan dan terpenuhi kebutuhannya. Selain itu, Prabowo ingin memastikan keamanan relokasi pengungsian. Khususnya bagi anak-anak dan lansia. Dia menyampaikan terima kasih kepada pihak yang membantu. ’’Semua pihak yang telah bekerja keras membantu menyelamatkan para korban, membawa jenazah dan yang masih terluka,’’ ucapnya.

BACA JUGA:Kunjungi Rumah Pengasingan Bung Karno, Capres Anies: Mari Kembali pada Cita-Cita Awal Pendiri Negeri

 Sementara itu, capres nomor urut 1 Anies Baswedan berkunjung ke Jawa Barat. Salah satunya Pasar Kepuh di Kuningan. Di sana, jargon perubahan yang diusung Anies disambut baik oleh masyarakat sekitar yang mengeluhkan masalah-masalah umum yang terjadi. Seperti tingginya harga bahan pokok. Di pasar tersebut, Anies juga mengingatkan pentingnya kemenangan pilpres dan pileg. Tak lupa, dia meminta masyarakat mendoakan serta mendukung pasangan Amin agar mampu merencanakan perubahan dan melaksanakannya. (far/tyo/c18/oni)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan