Pencairan TPG Triwulan I Belum Bisa Diproses, Ini Penyebabnya

KANTOR: Gedung kantor Dinas Dikbud Bengkulu Tengah. Dinas Dikbud saat ini belum bisa memproses TPG Tw I karena masih menunggu info GTK dibuka.-foto: jeri/koranrb.id-

KORANRB.ID - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Bengkulu Tengah belum bisa memproses pencarian Tunjangan Profesi Guru (TPG) Triwulan (Tw) I.

Terkendalanya pencarian TPG triwulan I ini disebabkan masih menunggu pusat dan info GTK bisa dibuka.

Kepala Dinas Dikbud Kabupaten Bengkulu Tengah, Drs. Tomi Marisi, M.Si melalui Operator TPG Dinas Dikbud, Napoleon, S.Pd menjelaskan saat ini semua sekolah sedang mengupdate dapodik.

Setelah diupdate, Kemendikbudristek akan menarik dapodik yang sudah diupdate sekolah. Setelah ditarik, Kemendikbudristek akan melakukan verifikasi dan validasi data  tersebut.

“Kemendikbudristek akan verifikasi dan validasi data, kemudian barulah muncul info GTK. Bagi info GTK yang dinyatakan valid orang Kemendikbudristek akan diterbitkan SK penetapan penerima TPG,” jelasnya.

Lanjut Napoleon, setelah SK terbit Dinas Dikbud baru bisa memproses pencarian TPG triwulan I.

BACA JUGA:Apa PDSS? Ini Penjelasan Lengkapnya dan Pandangan Pengamat Hukum Apabila Nilai PDSS Direkayasa

Nanti akan ada info GTK yang valid dan belum valid.

Bagi info GTK yang sudah valid akan masuk aplikasi Sistem Informasi Manajemen Tunjangan (Simtun) Dinas Dikbud Kabupaten Bengkulu Tengah.

“Saat ini bukan hanya Kabupaten Bengkulu Tengah saja, namun seluruh Indonesia belum bisa mengakses info GTK karena masih berproses,” bebernya.

Biasanya untuk TPG triwulan I ini, SK setiap guru tidak terbit serempak dan berdasarkan info GTK yang valid.

Sebab itu hanya ada beberapa SK yang diterbitkan oleh Kemendikbudristek.

“Apabila SK sudah terbit baru bisa diproses untuk di aplikasi Sistem Informasi Pembayaran (Simbar),” ucapnya.

Dari SK yang diterbitkan dari Kemendikbudristek juga untuk mengetahui berapa jumlah guru penerima TPG triwulan I ini serta besaran uang yang akan dicairkan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan