KORANRB.ID - Jadwal 8 besar Piala Thomas dan Uber 2024 akan dimainkan kembali mulai hari ini, Kamis 2 - Jumat 3 Mei 2024.
Tim Thomas dan uber Indonesia menghadapi lawan-lawan tangguh memperebutkan 1 tiket ke semifinal Piala Thomas dan Uber 2024.
Tim Piala Thomas Indonesia dalam kepercayaan diri penuh, usai berhasil balas dendam mengalahkan India di pertandingan terakhir grup C dengan skor telak 4-1.
Kemenangan sekaligus mengantarkan tim Thomas Indonesia lolos ke babak 8 besar, dengan status juara grup C.
Sayangnya satu-satunya kekalahan, justru diperoleh dari tunggal pertama Anthony Sinisuka Ginting usai dikalahkan Pranoy HS dengan skor 21-13, 12-21 dan 21-12.
Empat kemenangan tim Thomas Indonesia di partai sisa. Ganda pertama yang diturunkan M Shohibul Fikri/Bagas Maulana menang atas Satwiksairaj/Chirag Shetty 24-22, 22-24 dan 21-19.
Tunggal kedua, Jonathan Christie menang atas Lakshya Sen menang atas 21-16, 16-21 dan 21-17.
Ganda kedua Tim Thomas Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menang atas Dhruv Kapila/sai Pratheek dengan skor 22-20, 21-11.
Tunggal ketiga tim Thomas Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo menang atas Kidambi Srikanth dengan skor 19-21, 24-22 dan 21-14.
Di babak 8 besar, tim Thomas Indonesia akan menghadapi Korea sebagai runner up grup D, Jumat 3 Mei 2024 pukul 17.00 WIB. Berikut 8 negara yang berak lolos ke babak 8 besar Piala Thomas 2024:
- Juara grup A China, Runner Up Korea
- Juara grup B Jepang, Runner Up Taiwan
- Juara grup C Indonesia, Runner Up India