KORANRB.ID – Masyarakat Provinsi Bengkulu yang ingin melihat bunga Raflesia Arnoldi bisa berkunjung ke kawasan wisata Air Terjun Kemumu, Kecamatan Arma Jaya Kabupaten Bengkulu Utara.
Ketua Kelompok Sadar Wisata atau Pokdarwis Kelurahan Kemumu Bengkulu Utara menerangkan saat ini bongkol Rafflesia sudah nampak akan mekar kemarin, 12 Mei 2024.
Maka diperkirakan Rafflesia akan mekar sempurna dalam dua atau tiga hari ke depan.
Lokasinya juga tidak terlalu jauh dari pintu masuk kawasan wisata Air Terjun Kemumu.
BACA JUGA:13 Desa Belum Penuhi Syarat Kuota, Seleksi PPS di Bengkulu Utara Dilanjutkan
BACA JUGA:Masa Jabatan Diperpanjang, 20 Desa Gelar Pilkades 2025 di Bengkulu Utara
Ia menegaskan jika Pokdarwis sudah mempersiapkan jalur jalan untuk menuju ke lokasi air terjun tersebut.
“Kita sudah siapkan jalan agar pengunjung nantinya lebih nyaman dan aman saat melihat Rafflesia yang mekar sempurna tersebut,” terangnya.
Ia menerangkan jika Rafflesia memang tidak bisa ditanam dan tumbuh dengan sendirinya.
Sehingga memang Rafflesia kerap tumbuh yang jalur yang terjal dan mendekati kawasan jurang tersebut.
BACA JUGA:Balon Bupati Bengkulu Utara, Ini Nama yang Akan Dikirim ke Prabowo
BACA JUGA:Ini 86 Calon Panwascam Bengkulu Utara yang Lolos Tes Administrasi, Berikut Jadwal Tes
“Maka kita mempersiapkan jalur jalan menuju lokasi tersebut,” terangnya.
Sejak Januari lalu tercatat sudah ada tiga kali Rafflesia mekar sempurna di kawasan hutan lindung wisata Air terjun Kemumu.
Jika Rafflesia yang saat ini kembali mekar sempurna, maka ini Rafflesia keempat yang mekar sempurna di kawasan Kemumu.