BENGKULU, KORANRB.ID- Melinjo atau belinjo dengan nama ilmiahnya Gnetum gnemon Linn, merupakan tanaman berbiji terbuka.
Adapun melinjo berbentuk pohon yang berasal dari Asia tropik, melanesia, dan Pasifik Barat.
Selain itu buah melinjo dikenal juga di berbagai daerah dengan bermacam sebutan seperti di Makasar (maninjo), Selayar (ku’ilang), Jawa (belinjo atau mlinjo), Sunda (tangkil), Melayu dan Tagalog (bago), Kamboja (khalet), Melayu Kapuas Hulu (bidau) dan Aceh (mulieng).
BACA JUGA:Bisa Menambah Stamina! Ini 8 Manfaat Kakao bagi Kesehatan yang Jarang Diketahui
BACA JUGA:Kerap Disebut Macan Putih, Ini 2 Fakta Tentang Harimau Putih
Selain ditanam sebagai peneduh, pohon melinjo dimanfaatkan buah dan daunnya.
Untuk buah melinjo biasa dibuat panganan keripik yang disebut emping.
Selain buahnya, daun melinjo sangat bermanfaat untuk kesehatan.
Hal ini dikarenakan dalam daun melinjo sangat kaya antioksidan dan dapat menyehatkan tubuh bila pengolahannya dilakukan dengan benar.
BACA JUGA:Cegah Osteoporosis, Berikut 7 Manfaat Bawang Bombai bagi Kesehatan Tubuh
BACA JUGA:Tinggal di Hutan, Ini 4 Fakta Harimau Berwarna Oranye
Telah dirangkum koranrb.id, berikut 8 (delapan) manfaat daun melinjo bagi kesehatan tubuh, adalah:
1. Mengandung antioksidan
Pohon melinjo merupakan tanaman yang berasal dari Asia Tenggara dan pulau-pulau yang berada di sekitar Samudera Pasifik.
BACA JUGA:Atasi Jerawat, Ini 7 Manfaat Kayu Secang untuk Kesehatan