KORANRB.ID - Turki adalah sebuah negara yang terletak di yang terletak bagian Barat benua Asia dan bagian Tenggara benua Eropa.
Negara yang satu ini mempunyai sejarah panjang, dan juga mempunyai segudang fakta menarik mungkin belum banyak diketahui oleh sebagian banyak orang.
Sebagai negara yang telah berdiri lama, tentu saja Turki mempunyai banyak bangunan tua dengan arsitektur indah yang sampai dengan saat ini masih berdiri kokoh jadi simbol negara Turki.
Bukan hanya bangunannya, berikut adalah beberapa fakta unik dan menarik negara Turki yang mungkin belum banyak diketahui orang :
1. Kekhalifahan Islam Terakhir
Negara Turki merupakan negara terakhir yang menerapkan sitem kekhalifahan Islam dalam pemerintahannya, yang bernama Kekhalifahan Turki Utsmani atau dikenal juga sebagai Ottoman dalam ejaan Barat.
BACA JUGA:Berikut Ini Cara Mudah Merawat Rambut Ikal Agar Tidak Kering
BACA JUGA:MVP Laga Indonesia Vs Australia, Ini Catatan Statistik Mentereng Maarten Paes
kekhalifahan Turki Utsmani sempat berjaya dan menjadi kekhalifahan terbesar hingga awal era modern yakni antara 1517-1924 M.
Kejayaan Kekhalifahan Turki Utsmani akhirnya runtuh pada 3 Maret 1924 silam. Semenjak itu, tidak ada lagi negara di muka bumi ini yang menganut sistem kekhalifahan dalam menjalankan pemerintahannya.
2. Suka minum teh
Meskipun terkenal dengan kopinya, ternyata masyarakat Turki sangat menyukai minuman teh. Padahal orang Turki di dunia luar dikenal sebagai penyuka berat minuman kopi, namun ternyata berdasarkan penelitian sebanyak 96 persen warga Turki meminum satu cangkir teh setiap harinya.
Cara mereka meminum teh pun di buat khusus, yakni dengan cara menyesapnya menggunakan kelas kecil berbentuk khusus.
3. Mayoritas penduduk berusia muda
Meskipun terkenal sebagai negara yang telah berdiri cukup lama, ternyata fakta menunjukkan bahwa mayoritas penduduk Turki usiannya masih sangat muda.