Hadapi Yaman Malam Ini, Timnas U20 Tetap Wajib Meraih Kemenangan

Sabtu 28 Sep 2024 - 23:36 WIB
Reporter : Heru Pramana Putra
Editor : Patris Muwardi

KORANRB.ID - MALAM ini, Minggu 29 September 2024 pukul 1930 WIB di Stadion Madya Jakarta Timnas U20 akan melakoni laga pamungkas Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. 

Menghadapi Yaman U20 yang sama-sama mengemas 6 poin hasil dari dua kali menang, Timnas tetap wajib menang. 

Di tabel klasesemen sementara, Timnas U20 cukup meraih hasil imbang saat berhadapan Yaman. Hitung-hitungannya, Timnas U20 saat ini memang berada di puncak klasemen unggul selisih gol. 

Timnas meraih +6 gol, sedangan Yaman U20 +5 gol. Dengan hasil imbang saja, Timnas U20 dipastikan menjadi juara grup dan lolos ke putaran final Piala Asia U20 tahun 2025 di China. 

BACA JUGA: Noice Dukung Konten Kreator Raih Cuan Lewat Monetisasi Konten

BACA JUGA:MotoGP Indonesia 2024: Bagnaia Sukses Tempel Ketat Jorge Martin

Namun, dengan hanya mengusung hasil imbang pastinya akan sangat riskan. 

Timnas U20 wajib usung kemenangan, sekaligus mencatatkan hasil sempurna di laga kualifikasi Piala Asia U20. Pertandingan ini sangat penting karena kedua tim memperebutkan tiket lolos langsung ke putaran final Piala Asia U20 2025 di China. 

Dengan raihan enam poin dari dua kemenangan, Indonesia unggul selisih gol dari Yaman, yang juga mengoleksi enam poin.

Di laga terakhir, Timnas U20 sukses mengalahkan Timor Leste dengan skor 3-1. Tiga gol kemenangan Indonesia dicetak oleh Jens Raven pada menit ke-12', Riski Afrisal menit ke-15, dan Muhammad Ragil menit ke-78'.

BACA JUGA:Welber dan Kaka Dicoret, Jadi Next Elkan Baggott di Timnas U20?

BACA JUGA:Astra Motor Bengkulu Bagikan Tips Membawa Barang Saat Berkendara

Seusai laga, pelatih Indonesia, Indra Sjafri puas dengan kemenangan ini. "Pertandingan melawan Timor Leste di babak pertama sebenarnya kita sesuai dengan apa yang kita rencanakan dan terjadi gol cepat. Tapi di babak kedua setelah kita melakukan pergantian pemain karena kebutuhan untuk jam istirahat mereka yang harus kita rotasi, dan kita juga ubah formasi 3-5-2 tapi gak berjalan dengan baik," kata Indra dikutip dari laman resmi PSSI. 

Timnas U20 di laga pertama grup F, juga sukses mengalahkan Maladewa dengan skor 4-0. Di ajang kualifikasi Piala Asia U20 ini, total diikuti 45 negara dan terbagi dalam 10 grup. Hanya juara grup dan 5 runner up terbaik lolos ke putaran final, bersama tuan rumah China. 

Target sesungguhnya Timnas U20 ini sendiri adalah, lolos ke putaran final Piala Dunia U20. Mencapaikan, Timnas wajib minimal masuk semifinal di Piala Asia U20. Sebab, hanya 4 jatah Asia tampil di Piala Dunia U20.

Kategori :