Sangat Cantik Mempesona! Berikut 7 Burung Endemik Asal Jepang, Ada yang Terancam Punah

Rabu 02 Oct 2024 - 15:00 WIB
Reporter : Fran Sinatra
Editor : Fazlul Rahman

BENGKULU, KORANRB.ID- Jika kamu mengira hanya negara tropis seperti Indonesia atau Brasil saja yang mempunyai keanekaragaman spesies burung, maka tentunya kamu salah.

Jepang yang merupakan negara yang mempunyai empat musim, juga memiliki spesies burung yang bervariasi. 

Ada beberapa diantaranya adalah endemik atau tidak ditemukan di belahan dunia yang lain.

BACA JUGA:Bisa Ingat Wajah Pemburu! Berikut 5 Fakta Unik Gagak Sulawesi, Burung yang Cerdas

Kamu penasaran dengan burung endemik asal jepang ini?

Yuk, simak 7 burung endemik asal jepang, yang telah dirangkum koranrb.id, berikut ini:

1. Burung okinawa rail

BACA JUGA:Punya Gerakan Lincah! Berikut 5 Fakta Unik Burung Western Tanager

Sama seperti namanya, burung okinawa rail yang mempunyai nama ilmiah ilmiah Hypotaenidia okinawae, adalah salah satu endemik Pulau Okinawa. 

Burung okinawa rail termasuk dalam keluarga Rallidae.

Jenis burung ini hampir tidak bisa terbang dan membuat sarangnya di tanah.

BACA JUGA:Pemalu! Berikut 5 Fakta Unik Burung Great Curassow

Adapun makanan burung okinawa rail adalah kadal, siput dan belalang. 

Namun sangat disayangkan, burung okinawa rail terancam punah karena populasinya menurun, kehilangan habitat dan ancaman predator. 

Jumlah populasi okinawa rail pada saat ini sekitar 1.000 ekor.

Kategori :