Stadion Nasional Bahrain merupakan sebuah stadion yang terletak di Riffa, kota Manama, Bahrain. Stadion berkapasitas 35.000 orang ini, pernah mencatatkan memori kelam bagi Timnas Indonesia.
Di ajang kualifikasi Piala Dunia 2014, 29 Februari 2012. Kala itu, Timnas Indonesia yang dilatih Aji Santoso dalam kondisi buruk karena konflik intern PSSI hingga dibantai 0-10.
Kini, Timnas Indonesia datang kembali ke Stadion Nasional Bahrain dengan kepercayaan tinggi. Ditopang parang pemain naturalisasi berkelas, Timnas Indonesia sudah berada di level berbeda.
Pada 2 laga kualifikasi Piala Dunia 2026 round 3 zona asia, Timnas sanggup meraih 2 poin dan duduk peringkat keempat grup C. Timnas sukses menahan Arab Saudi di partai tandang dan kembali bermain imbang saat menjamu Australia.
BACA JUGA:10 Tips Jitu Lolos dari Jebakan Cowok Toxic
Sedangkan Bahrain, satu tingkat di atas Timnas berada di peringkat 3 dari hasil sekali menang dan sekali kalah.
Klasemen sementara grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona asia:
1. Jepang, 2 kali menang, poin 6
2. Arab Saudi, 1 kali menang, 1 kali imbang, poin 4
3. Bahrain, 1 kali menang, 1 kali kalah, poin 3
4. Indonesia, 2 kali imbang, poin 2
5. Australia, 1 kali imbang, 1 kali kalah, poin 1
6. China, 2 kali kalah, poin 0