Hasil Koordinasi dengan Kemendikbud, Pemotongan PIP Siap Dibawa ke APH, MUI Dorong Pengusutan

Selasa 08 Oct 2024 - 21:55 WIB
Reporter : Rio Agustian
Editor : Riky Dwiputra

Terhadap isu pemotongan tersebut Lusi menegaskan tidak ada keterkaitan dengan lembaga atau organisasi dan hal itu adalah jelas perbuatan oknum. 

BACA JUGA:15.971 Warga Sudah Manfaatkan Layanan di Mal Pelayanan Publik

BACA JUGA:OPD Diminta Anggarkan Gaji Untuk Tenaga Outsourcing, Tidak Ada Lagi Tenaga Honorer

“Dan itu (pemotongan PIP) bukan hanya di Bengkulu Selatan. Kejadian Di tempat lain, Kalimantan dan ditindaklanjuti oleh APH,” ujar Lusi. 

Ditempat terpisah, adanya isu dugaan penyalahgunaan program PIP pemerintah pusat oleh oknum mendapat tanggapan dari tokoh Majelis Ulama (MUI) Bengkulu Selatan. 

Ketua MUI Bengkulu Selatan KH Abdullah Munir mengatakan, terkait pemotongan dirinya memastikan hal tersebut mengambil hak orang lain.

Dan pengambilan hak orang lain tersebut menurutnya tidak dibenarkan oleh aturan. 

“Jadi itu tidak baik dan tidak sesuai dengan apa yang diharapkan pemerintah,” kata Munir. 

MUI Bengkulu Selatan lanjut Munir jangan sampai terjadi lagi karena hal tersebut sudah mempunyai hak yang sudah ditentukan oleh pemerintah. 

“Kami mendorong pengusutan itu dan jangan lagi terjadi,” demikian Munir.

 

Kategori :